Pelajar Magang Asal Jakarta Ditemukan Tewas Terapung di Batam
Oleh : Harun Al Rasyid
Senin | 21-03-2016 | 11:50 WIB
ilustrasi_tenggelam.jpg
Ilustrasi tenggelam

BATAMTODAY.COM, Batam - Salah seorang pria bernama Ilham Putra Utama (21) ditemukan tewas mengapung di perairan Pulau Abang, Kecamatan Galang, Sabtu (19/3/2016) sekitar pukul 09.00 WIB. 

Informasi yang didapat, Ilham merupakan salah seorang pelajar jurusan mesin asal Jakarta yang mengikuti program magang di sekolah asalnya. Saat ditemukan, kondisi Ilham sudah tak utuh lagi, beberapa bagian tubuh korban hilang. Sebagian organ tubuh korban yang tidak hilang lantaran lama tenggelam di laut. Diperkirakan korban sudah tenggelam selama tiga sampai empat hari. 

"Dugaan sementera korban jatuh dari kapal tanker tempat magangnya,"ujarnya Kapolsek Galang, AKP Hippal Tua Sirait, Minggu (20/3/2016) melalui sambungan seluler. 

Dikatakan Hippal, korban ditemukan warga yang sedang memancing di sekitar perairan tersebut. Kaget melihat jenazah korban, warga langsung menghubungi polisi. Mendapat kabar penemuannya, anggotanya langsung menuju lokasi. 

"Korban ditemukan pertama kali oleh warga yang sedang mancing. Korbannya pelajar sekolah payaran asal Jakarta,"kata Hippal. 

Ia menuturkan, setelah menemukan jasad korban, kondisinya sangat mengenaskan karena bagian organnya sudah ada hilang dimakan ikan dan sudah membusuk. Pihaknya langsung membawa korban ke Rumah Sakit Badan Pengusaha Batam (RSBP) di Sekupang untuk diautopsi. Hippal menduga korban jatuh dari kapal tanker tempat maganggnya yang melintas di perairan Batam. Kapal tangkernya diketahui memiliki rute Batam, Jakarta, dan Kalimantam Timur. 

"Keluarganya sudah datang tadi malam melihat korban. Mungkin mau bawa jenazah pulang ke Jakarta," pungkasnya. 

Editor: Dardani