Gudang PT Eng Ngiap di Simpang Kara Hangus Terbakar
Oleh : Ahmad Rohmadi
Minggu | 07-02-2016 | 09:59 WIB
IMG_20160207_084326_1454811329872.jpg
Sisa puing kebakaran PT Eng Ngiap Plastronic. (Foto: Ahmad Rohmadi) 

BATAMTODAY.COM, Batam - Guyuran hujan yang lebat ternyata tidak lantas bebas dari kebakaran. Buktinya, gudang PT Eng Ngiap Plastronic yang berada di Kawasan Industri Kara Blok C-2, Batam Center, dilalap si jago merah di tengah guyuran hujan, Minggu (7/2/2016) pagi.

Aldo Husein, salah satu sukurity yang berjaga malam hari, mengatakan api deketahuinya sekitar pukul 06.45 WIB yang sudah membesar di bagian gudang material.

"Soalnya saya tadi matikan lampu jam enam belum terjadi apa-apa. Dan sekitar 06.45 WIB saya kesini api sudah besar di gudang," kata Aldo di lokasi, Minggu (7/2/2016).

Gudang material yang berisi plastik dan karton membuat api dengan cepat merambat. Tidak hanya menghanguskan bagian gudang belakang, office manajemen yang berada disampingnya  juga ikut terbakar.

Masih kata Aldo, bahwa tidak ada korban jiwa atas kejadian ini pasalnya perusahaan yang ia jaga tersebut seluruh karyawan libur kerja pada hari Minggu sehingga perusahaan dalam keadaan kosong.

"Karyawan kerja hanya sampai Sabtu saja, itu juga hanya lima Jam. Untuk hari Minggu libur semua," katanya lagi.

Sementara pantauan BATAMTODAY.COM, sebanyak enam unit mobil pemadam kebakaran milik Pemko dan BP Batam diturunkan untuk menjinakan sijago merah. Belum diketahui pasti penyebab terjadinya kebakaran namun dugaan sementara akibat konsleting listrik.

Sampai pukul 09.10 WIB api terlihat sudah bisa dipadamkan oleh petugas, namun beberapa mobil pemadam masih disiagakan sampai api benar-benar sudah mati.

Editor: Dardani