Pedagang Keluhkan Galian Kabel di Batuaji
Oleh : Harun Al Rasyid
Senin | 25-01-2016 | 17:28 WIB
IMG_20160125_171108.jpg
Galian kabel di Batuaji Batam yang dikeluhkan para pedagang. (Foto: Harun Al Rasyid)

BATAMTODAY.COM, Batam - Galian kabel di depan Polsek Batuaji Batam yang tak kunjung rampung dikeluhkan para pedagang.


Bagaimana tidak, sejak 2 minggu lebih pasca penggalian tanah tersebut, belum juga ada aktivitas penutupan kembali tanah. Begitu juga tidak tampak kabel yang dimaksudkan untuk ditaman didalam tanah tersebut. 

Selain dibiarkan terbengkelai, akses jalan menuju warung pedagang jadi terhambat. Sehingga menyebabkan para pelanggan yang biasanya mampir mengurungkan diri berbelanja di warung tersebut. 

"Sudah mau dua minggu lebih warung saya sepi. Orang mau masuk kesini jadi gak bisa, gara-gara galian tanah itu," ujar Budhe salah satu pedagang sekitar lokasi. 

Tidak hanya menyebabkan kerugian secara pendapatan, ketika musim hujan, gumpalan tanah galian terkikis dan menyebar kesekitar warung pedagang. 

"Kalau hujan itu beceknya gak karu-karuan. Kalau belum dipasang kenapa harus digali. Sudah digali kok dibiarkan," tambah Budhe, kesal dengan logat bahasa Jawanya. 

Galian tanah itu juga disesalkan oleh Mak Edo Manik, pedagang di samping Polsek Batuaji Batam. Sejak penggalian untuk menanam kabel itu warungnya juga lebih sepih dari biasanya. Begitu juga saat musim hujan, letak rumahnya yang lebih rendah meyebabkan lumpur dari tanah itu bebas berkeliaran ke dalam rumahnya. 

"Sudah sepi selalu banjir di sini kalau hujan. Harus satndby di depan. Kalau hujanya malam malah lebih repot, besok paginya seisi rumah penuh lumpur," kata Mak Edo. 

Ia berharap pihak yang mempunyai pekerjaan itu agar segera menutupi galian tanah yang sudah lama dibiarkan menganga. "Cepat masukin kabel terus biar cepet tutup lah. Nyusahin orang saja nih," pungkasnya. 

Editor: Dardani