Yonif 10 Marinir SBY Siagakan 2 Speed Boat di Bawah Jembatan Barelang
Oleh : Harun Al Rasyid
Jum'at | 01-01-2016 | 15:23 WIB
IMG_20151231_232649.jpg
Salah satu acara yang ditunjukan oleh prajurid Marinir 10 pada perayaan pergantian tahun di Barelang. (Foto: Harun Al Rasyid)

BATAMTODAY.COM, Batam - Letkol Anjas Wicaksono Putro, Komandan Batalyon Infanteri (Yonif) 10 Satria Bumi Yudha (SBY) Barelang menyiagakan 2 speed boad untuk berjaga-jaga dibawah Jembatan I Barelang. 


"Kita sudah tempatkan 2 Speed Boat untuk berjaga-jaga dibawah jembatan I. Kita antisipasi, takutnya ada warga yang jatuh," kata Anjas saat menghadiri acara perayaan malam pergantian tahun baru bersama rakyat di lapangan Dendang Melayu (31/12/2015) malam. 

Selain dua Speed Boat, masih ada delapan lagi yang berpatroli mengelilingi perairan sekitar. Guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan dan sekaligus menjaga keamanan wilaya laut saat pergantian tahun baru.  "Kita jaga semuanya, dan buat senyaman mungkin agar masyarakat menikmati pergantian tahun dengan aman," tuturnya. 

Acara Marinir yang bertajuk "Kuat Bersama Rakyat dan Berkarakter Maritim" itu sendiri berjalan dengan sukses. Walaupun sederhana, antusias masyarakat Kota Batam cukup mumpuni. Anjas juga mengatakan, tahun depan akan mengadakan acara serupa dan lebih direncanakan secara matang. 

"Hari ini kita buat acara secarara sederhana tapi dekat dengan mayarakat kota Batam. Tahun depan kita akan buat yang lebih meriah,"pungkasnya. 

Ke depan, ia juga mengharapkan semua jajaran terkait baik itu Polri, TNI, Brimob, Pemerintah Kota dan intansi-intansi lain untuk saling bahu membahu menjaga keamanan secara bersama-sama. Interaksi kepada masyarakat juga terus dilakukan sehingga akan semakin kuat dan masyarakat akan lebih merasa nyaman. 

"Ke depan kita inginkan semua aparat keamanan maupun intansi pemerintah lainya untuk sama-sama menjaga keamanan agar bisa meningkatkan perekonomian mayarakat di Kota Batam," harap Anjas. 

Sementara itu, Puji Rahyu, salah satu pengunjung yang menikmati acara pergantian tahun bersama Marinir 10 Barelang mengatakan kegembiraanya dengan adanya acara tersebut. Ia juga menuturkan, dengan diadakanya acara tersebut, masyarakat kota Batam bisa membagi tempat perayaan sehingga tidak menimbulkan kemacetan. 

"Mendingan acara disini, lebih tenang dan gak macet dan aman. Seru disini sama bapak-bapak tentara. Mudah-mudahan tahun depan lebih meriah lagi, biar gak harus menumpuk di satu tempat,"tuturnya. 

Editor: Dardani