Anggaran CCTv Menjadi Prioritas pada APBD 2016 Kota Batam
Oleh : Ahmad Rohmadi
Jum'at | 13-11-2015 | 15:37 WIB
cctv_2.jpg
Iustrasi CCTv. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Anggaran pengadaan kamera CCTv menjadi prioritas pada pembahasan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kota Batam tahun anggaran 2016.

Minimnya CCTv yang terpasang di sudut Kota Batam memang tengah menjadi sorotan banyak pihak terlebih banyak kasus kriminalitas yang tinggi beberapa bulan terakhir.

Wakil Ketua I DPRD Batam, Zainal Abidin menjelaskan bahwa keberadaan CCTv memang sudah diatur dalam Peraturan Daerah (Perda) Nomor 2 Tahun 2007.

"CCTv memang menjadi prioritas. Itu lah orang kita kalau sudah banyak kejadian baru ribut padahal perda sudah ada sejak 2007 dan sekarang baru diusulkan," kata Zainal, Jumat (12/11/2015).

Sebelumnya, Kepala Badan Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Batam, Salim mengatakan bahwa kawasan Sekupang hingga ke Batuaji menjadi prioritas pemasangan Closed Circuit Television (CCTv).

"Pemasangan CCTv diprioritaskan mulai dari daerah Sei Harapan sampai Mata Kucing dan berlanjut ke Batuaji. Kemudian, Bukit Harimau, dan Sei Ladi," kata Salim, Rabu (4/11/2015).

Dijelaskannya, guna pematangan Perda CCTv, Pemko Batam telah melakukan koordinasi dengan Polresta Barelang untuk menyusuri kawasan yang jadi prioritas termasuk masterplannya.

Editor: Dardani