Sekupang-Batuaji Jadi Prioritas Pemasangan CCTv di Batam
Oleh : Roni Ginting
Rabu | 04-11-2015 | 14:27 WIB
salim kominfo.jpg
Salim, Kepala Badan Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Batam.

BATAMTODAY.COM, Batam - Salim, Kepala Badan Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Batam mengatakan kawasan Sekupang hingga ke Batuaji menjadi prioritas pemasangan Closed Circuit Television (CCTv).

"Pemasangan CCTv diprioritaskan mulai dari daerah Sei Harapan sampai Mata Kucing dan berlanjut ke Batuaji. Kemudian, Bukit Harimau, dan Sei Ladi," kata Salim, Rabu (4/11/2015).

Dijelaskannya, guna pematangan Perda CCTv, Pemko Batam telah melakukan koordinasi dengan Polresta Barelang untuk menyusuri kawasan yang jadi prioritas termasuk masterplan-nya. Baca: Satpol PP Diminta Terapkan Perda CCTV di Batam

"CCTv berkemampuan apa, yang pantas ditaruh di sana. Sejauh ini, Pemko Batam mengantongi dua spesifikasi CCTv, yang akan dipasang. Ada yang model fix, jadi satu arah saja. Ada yang model dome, dengan kamera berputar 360 derajat," kata Salim.

Nantinya, Pemko Batam akan membuat tim yang bernama Badan Koordinasi Pengamanan Kota Batam, yang anggotanya dari BP Kawasan, Polisi, TNI dan tentu saja, di bawah koordinasi Pemko Batam. 

Editor: Dodo