KPU Harapkan Peran Semua Pihak Wujudkan Pilkada Damai di Kepri
Oleh : Ahmad Rohmadi
Jum'at | 28-08-2015 | 18:58 WIB
pilkada_langsung.jpg

BATAMTODAY.COM, Batam - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Said Sirajudin mengharapkan kepada semua pihak untuk mendukung terwujudnya pelaksanaan Pemilukada yang damai.

"Sukses atau tidaknya Pemilu serentak yang akan digelar bersama tersebut semuanya tergantung kita," kata Said, pada acara deklarasi damai pemilu di Hotel Planet Holiday, Jumat (28/8/2015).

Ia juga menegaskan bahwa calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang sudah ditetapkan akan bertarung pada 9 Desember mendatang dilarang memberikan sesuatu kepada pemilih untuk mencari dukungan.

Said juga berharap untuk kedua calon agar menaati peraturan yang ada sesuai dengan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) dan sesuai undang-undang yang berlaku di Indonesia.

"Saya harapkan kepada kedua calon agar tidak mengiming-imingkan sesuatu kepada masyarakat," katanya.

Selain itu ia juga menegaskan bahwa pihaknya akan bekerja senetral mungkin demi kelancaran dan kesuksesan Pilkada serentak yang akan diselenggarakan pada 9 Desember 2015 mendatang.

Karena itu dia juga meminta kepada pemerintah, aparat keamanan dan juga masyarakat untuk bersama-sama bekerja dalam menyukseskan pemilu demi Kepri.

"Kepada seluruh pendukung masing-masing calon agar bisa tertib dan damai dalam memberikan dukungan. Jangan anarkis," pesannya.

Selain pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, ia katakan bahwa Provinsi Kepri bakal menggelar pilihan Bupati dan Wakil Bupati di lima Kabupaten dan pilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota di satu Kota.

"Kabupaten Natuna, Kepulauan Anambas, Lingga, Bintan, Karimun dan Kota Batam," katanya.

Editor: Dodo