Dapat Bantuan Listrik Tenaga Surya

Warga Kampung Monggak Kini Tak Lagi Gelap-gelapan Kala Malam
Oleh : Gabriel P. Sara
Rabu | 26-08-2015 | 15:54 WIB
listrik-surya.jpg
Peresmian operasional listrik tenaga surya di Kampung Monggak, Rempang Cate.

BATAMTODAY.COM, Batam - Setelah berpuluhan tahun menderita kegelapan, akhirnya masyarakat Kampung Monggak di Kelurahan Rempang Cate, Kecamatan Galang bisa menikmati energi listrik tenaga surya yang disediakan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Batam melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Pasar, Koperasi dan UKM (PMP-KUKM) pada Rabu (26/8/2015).

Timo (60), salah satu masyarakat yang dituakan mengatakan, selama ini masyarakat yang ada di kampung tersebut hanya mengandalkan genset untuk penerangan pada malam hari. Dengan adanya perhatian dari pemerintah yang menyediakan energi listrik tenaga suria tersebut, dirinya bersama masyarakat lainnya sangat mengucapkan terimakasih.

"Kalau sebelumnya itu, penerangan di kampung ini hanya dari genset saja. Tapi, sekarang kami sangat bersyukur lah dengan bantuan energi listrik tenaga surya ini. Kami bisa menikmati listrik 24 jam," tutur Timo kepada pewarta

Sementara itu, Kepala Dinas PMP-KUKM Batam, Pebrialin mengatakan, penyediaan listrik tenaga surya tersebut merupakan program pengentasan kemiskinan warga untuk mendapatkan kesejahteraan. 

Dia juga menegaskan, masih banyak program-program yang lain yang akan terealissasikan untuk kesejahteraan masyarakat terpencil yang ada di Kota Batam ini. "Ini atas kerjasama semua pihak. Sekarang masyarakat sini (Kampung Monggak) bisa menikmati listrik 24 jam. Sudah cerah sekarang. Kita harap, masyarakat harus menggunakan listrik ini sesuai kebutuhannya dan bisa mendukung perekonomian," jelasnya.

Dikatakannya, program pengetasan kemiskinan ini sudah berjalan sejak tahun 2011 lalu. Untuk Batam sendiri, sudah empat kecamatan yang mendapatkan bantuan dari program pemerintah tersebut, yakni, Kecamatan Nongsa, Kecamatan Belakangpadang, Kecamatan Galang dan Kecamatan Bulang.

"Program ini sudah berjalan sejak 2011 lalu. Kalau pemakaian, listrik tenaga surya ini disalurkan sebanyak 1.933 rumah dari 348 titik di empat kecamatan. Dan program ini hanya terealisasi kepada masyarakat yang jauh dan tidak terjangkau oleh PLN," katanya.

Ia berharap, dengan adanya listrik tersebut masyarakat bisa terbantu dan menjaga lsitrik tersebut dengan baik demi kepentingan masyarakat sendiri. "Masyarakat sudah dapat menikmatinya, kita harahap masyarakat bisa menjaga ini dan merawatnya. Dengan adanya tenaga surya ini masyakat sangat terbantu, terlebih untuk perekonomian itu sendiri," harap Pebrialin.

Editor: Dodo