Harga Daging Beku Impor di Batam Alami Kenaikan
Oleh : Hadli
Selasa | 25-08-2015 | 13:47 WIB
daging-beku.jpg
Penjual daging segar di Pasar Botania. Harga dagi sapi beku mengalami kenaikan 5 rupiah per kilogram.

BATAMTODAY.COM, Batam - Harga daging sapi beku impor di Batam mengalami kenaikan. Daging beku yang dipasok para importir lokal dari Australia dan Selandia Baru itu naik Rp 5 ribu per kilogram. 

"Daging beku ini daging impor. Harganya naik Rp 5 ribu sampai Rp 6 ribu perkilonya," kata Usep, salah seorang penjual daging Impor di pasar Plaza Botania kepada BATAMTODAY.COM, Selasa (25/8/2015) pagi. 

Ada sekitar tiga sampai empat meja daging yang dijual pedagang pasar Botania Batam Center. Diantaranya hanya satu meja yang menjual daging segar, sisanya pedagang daging impor. 

Harga daging beku itu hari sebelumnya. seharga Rp 80 ribu  per kilogramya. "Kalau daging sapi lokal Rp 130 ribu per kilogram. Selisih Rp 50 ribu dari harga daging beku," katanya. 

Kelangkaan daging segar di Jakarta dan kota besar lainnya tidak berdampak di Batam, Kepulauan Riau. Pasalnya semua kebutuhan daging sapi diimpor oleh empat importir di Batam. 

Daging-daging segar tersebut disimpan di gudang milik importir di beberapa lokasi Batam sebelum didistribusikan ke seluruh pasar rakyat. Hal itu dikarenakan, pasokan daging potong lokal untuk Batam sangat minim.

Editor: Dodo