Bantah Dapat Teguran Ketua DPRD Batam

Jadi Sorotan Netizen, Ini Alasan Hendra Asman Kerap Hadiri Kegiatan Wako dan Wawako Batam
Oleh : Aldy Daeng
Rabu | 16-04-2025 | 17:04 WIB
AR-BTD-5178-Hendra-Asman1.jpg
Wakil Ketua III DPRD Batam Hendra Asman. (Dok BTD)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kerap mendampingi Walikota dan Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra, masyarakat terutama warga net menuding Wakil Ketua III DPRD Batam Hendra Asman sebagai asisten pribadi.

Atas tuding itu, Hendra enggan berkomentar banyak terkait viralnya kedekatannya dengan Wakil Walikota Batam Li Claudia Chandra.

Bahkan, Hendra membantah telah menerima teguran dari Ketua DPRD Batam Muhammad Kamaluddin. Politisi partai Golkar ini mengakui hanya ada laporan pasca-kedekatan secara fisik dirinya dengan pemimpin Kota Batam di media sosial.

"Gak ada teguran, biasa cuma laporan saja. Kita kan satu kesatuan dalam bagian pimpinan DPRD Batam, empat orang pimpinan ini sifatnya kolektif kolegial," jelasnya melalui sambungan telepon, Rabu (16/4/2025).

Disinggung mengenai kehadirannya dalam rapat bersama di internal BP Batam, Hendra juga membenarkan. Hanya menyebut langkah ini bagus dalam membangun pola komunikasi yang bagus dalam membangun daerah.

"Saya sering hadir sih, sering difotoin juga. Kita bersyukur pada pemerintahan baru yang terus memberikan dan membangun komunikasi hingga bisa cair dan bagus," ujarnya.

Ke depan, Hendra juga mengaku masih akan tetap melakukan tugas sebagai bagian Forkompinda Batam dan terlibat dalam kegiatan Pemko Batam terutama dalam pengawasan di lapangan.

"Tidak ada larangan juga, saya pikir ini cara untuk membangun Kota Batam. Membangun daerah harus bersama-sama, tapi tidak menghilangkan fungsi kami," sebutnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Batam, Kamaluddin menyebut menegur Wakil Ketua III DPRD Kota Batam, Hendra Asman yang kini tengah viral di media sosial, paska disebut-sebut sebagai 'pengawal' wakil walikota Batam, Li Claudia Chandra.

Nama Hendra Asman yang merupakan kader Partai Golkar, kini tengah menjadi pembahasan pengguna media sosial, pasca beredarnya foto dan video yang menunjukkan kehadirannya pada setiap kegiatan Li Claudia Chandra, hingga mengikuti rapat di Badan Pengusahaan (BP) Batam.

Ketua DPRD Batam, Kamaluddin sempat menyinggung kedekatan yang berlangsung saat ini kurang pantas dilihat secara etik. Untuk itu, Kamaludin menyebut telah memanggil Hendra Asman guna mendengar penjelasan dari masalah ini.

"Secara etik kurang baik, karena kan tentu hal itu menjadikan masyarakat memiliki persepsi lain," jelasnya saat ditemui di DPRD Batam, Rabu (16/4/2025) siang.

Walau menolak menjelaskan lebih lanjut terkait keberadaan Hendra Asman dalam rapat bersama BP Batam, Kamaluddin hanya menyebut setiap anggota DPRD seharusnya tetap menjalankan tupoksi dan menjaga etika sebagai legislatif.

Disinggung terkait BP Batam tidak ada korelasi secara politik, Kamaluddin hanya menyebutkan bahwa kedekatan sebagai partai koalisi, akan memiliki dampak bagus dalam membangun hubungan DPRD dan Pemerintah Kota (Pemko) Batam.

"Kalau untuk membangun Batam saya rasa kedekatannya seperti itu tidak ada masalah. Namun di luar itu di luar kendali kami," tegas Muhammad Kamaluddin.

Editor: Yudha