Penumpang KM Kelud Meninggal di Atas Kapal, Kedatangan di Batam Alami Keterlambatan
Oleh : Aldy
Kamis | 10-04-2025 | 20:24 WIB
10-04_kepala-pelni-batam_923823878.jpg
Kepala Cabang PT Pelni Batam, Edwin Kurniansyah. (Foto: Aldy)

BATAMTODAY.COM, Batam - Seorang penumpang KM Kelud bernama Adrina (43), asal Sumatra Utara, dilaporkan meninggal dunia di atas kapal saat dalam perjalanan dari Pelabuhan Belawan menuju Batam, Kamis (10/4/2025) malam.

Kepala Cabang PT Pelni Batam, Edwin Kurniansyah, mengungkapkan, Adrina berlayar bersama keluarganya dan menghembuskan napas terakhir sekitar 30 menit setelah kapal bertolak dari Pelabuhan Belawan.

"Benar, penumpang tersebut meninggal sekitar 30 menit setelah kapal lepas tali dari Pelabuhan Belawan," ujar Edwin, melalui pesan singkat.

Menurut Edwin, penyebab kematian diduga karena sakit. Mengingat posisi kapal belum terlalu jauh dari pelabuhan, jenazah akhirnya dievakuasi dan diturunkan untuk diserahkan kepada pihak keluarga di Belawan.

"Setelah proses evakuasi selesai, KM Kelud melanjutkan pelayaran menuju Pelabuhan Batu Ampar, Batam," tambahnya.

Akibat insiden tersebut, jadwal kedatangan KM Kelud di Batam mengalami keterlambatan. Kapal yang semula dijadwalkan tiba pada Jumat (11/4/2025) pagi, pukul 08.00 WIB, didperkirakan baru akan sandar sekitar pukul 10.00 WIB.

Edwin juga menyampaikan, dalam suasana arus balik Lebaran ini, KM Kelud akan kembali berlayar ke Belawan setelah menurunkan penumpang di Pelabuhan 99 Batu Ampar, Batam. "KM Kelud dijadwalkan bertolak kembali ke Belawan sekitar pukul 14.00 WIB," tutup Edwin.

Editor: Gokli