Disbudpar Batam Optimis Target Kunjungan Wisman 1,5 Juta Orang Tercapai
Oleh : Aldy Daeng
Jumat | 01-11-2024 | 19:04 WIB
Ardiwinata1.jpg
Kepada Disbudpar Kota Batam, Ardiwinata. (Aldy/BTD)

BATAMTODAY.COM, Batam - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, mencatat pertumbuhan signifikan dalam kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) untuk tahun ini. Ia optimis capai target kunjungan sebesar 1,5 juta orang wisman ke Batam.

Kepala Disbudpar Batam, Ardiwinata memberikan alasan untuk target kunjungan tahun ini. Salah satunya didorong oleh relaksasi kebijakan Visa on Arrival (VoA) dari beberapa negara. Optimisme tinggi, Batam siap mengejar target 1,5 juta hingga 2 juta kunjungan wisman.

Ardiwinata, menyampaikan perkembangan positif dalam realisasi kunjungan wisman. Hingga periode Januari hingga September 2024, jumlah kunjungan wisman telah mencapai 826 ribu orang.

Jumlah ini dianggap sebagai capaian yang luar biasa, mengingat kondisi normal sebelum pandemi Covid-19 pada 2019, ketika Batam mampu mencatat hampir 2 juta kunjungan wisman dalam setahun.

Ardi menjelaskan, bahwa kunjungan bulanan dalam empat bulan terakhir berada di kisaran 100 ribu hingga 120 ribu wisman. Hal ini menandakan progres yang sangat menggembirakan.

"Kita masih menunggu rilis resmi dari BPS (Badan Pusat Statistik). Namun dari data yang kami miliki, ini adalah perkembangan yang signifikan," ujar Ardiwinata saat ditemui di ruangannya, Jumat (1/11/2024).

Meskipun belum dilakukan survei khusus terkait minat wisatawan, Ardi memberikan penilaian bahwa relaksasi kebijakan VoA dari beberapa negara menjadi salah satu faktor pendorong meningkatnya kunjungan turis asing.

"Kami berharap negara-negara seperti Jepang, Korea, China, dan India juga dapat memberi kemudahan serupa dalam waktu dekat agar target kunjungan bisa tercapai," harapnya.

Dengan alasan itu dan kerjasama dari berbagai faktor pendukung dunia pariwisata, pihaknya tetap optimis target 1,5 hingga 2 juta kunjungan wisman pada tahun ini dapat terwujud. Ditambah komitmen tinggi dari para pelaku industri pariwisata di Batam.

Sektor pariwisata Batam, Ardi menambahkan, telah memberikan kontribusi signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD), yakni sekitar 24 persen dari total keseluruhan. Dia juga menekankan, bahwa para pelaku pariwisata di Batam sangat serius dan berkomitmen terhadap pengembangan sektor ini.

"Dengan antusiasme dan dukungan semua pihak, kami yakin apapun target yang ditetapkan mampu kami capai," pungkas Ardi.

Editor: Yudha