Kejari Batam Kembali Pertahankan Piala Bergilir Tenis Beregu Adhyaksa Open 2024
Oleh : Aldi Daeng
Minggu | 14-07-2024 | 18:32 WIB
Piala_Kajati3.jpg

BATAMTODAY.COM, Batam - Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam kembali mempertahankan piala bergilir untuk kedua kalinya pada turnamen Tenis Lapangan Beregu Adhyaksa Open 2024 di lapangan tenis KDA Batam center, Minggu (14/7/2024).

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Batam I Ketut Kasna Dedi memberikan apresiasi kepada tim Kejari Batam yang telah bermain dengan baik sehingga bisa mempertahankan piala bergilir Adhyaksa Open 2024.

"Kita sangat bersyukur bisa meraih kembali piala bergilir ini. Kami berharap tahun depan bisa kembali meraih sehingga bisa menjadi piala tetap untuk Kejari Batam," ucap Kasna Dedi, usai acara turnamen.

Kasna menjelaskan, Adhyaksa Open ini merupakan turnamen bergensi. Semua tim yang ambil bagian sudah melakukan persiapan yang baik.

Kasna menyebutkan, pihaknya juga sudah melakukan persiapan yang sangat mateng, termasuk belajar dari tahun sebelumnya.

"Pastinya persiapan kami sangat baik, dan kami belajar dari tahun sebelumnya. Harapan kami tahun depan bisa kembali meraihnya," harap Kasna Dedi.

Ditempat yang sama, Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi (WaKajati) Kepri Sufari menyampaikan, pada dasarnya acara turnamen bukanlah tujuan utama, akan tetapi turnamen ini merupakan wadah untuk mensosialisasikan stop judi online.

Menurutnya, akbit negatif dari judi online sangat besar pengaruhnya di masyarakat. Oleh sebab, Adhyaksa merasa penting untuk melakukan sosialisasi yang masif termasuk dilingkungan internal Adhyaksa.

"Inilah salah satu caranya Adhyaksa mensosialisasikan stop judi online. Ini juga menjadi pesan penting Presiden untuk memerangi judi online," ungkap Sufari.

Ditambahkannya, selain kegiatan turnamen tenis lapangan Adhyaksa Open 2024, disaat yang sama, Kejati Kepri dan Kejari Batam juga melaksanakan pertandingan futsal tingkat SLTA se Kepri di lapangan Temenggung Abdul Jamal.

"Tiga hari yang lalu kita juga laksanakan serentak turnamen futsal dan tenis lapangan Adhyaksa Open. Kesemua kegiatan ini merupakan cara kita mensosialisasikan stop judi online," pungkas Sufari.

Editor: Surya