Dengan Konsep Bermain Fun & Edutainment, Kidzlandia Hadir di Grand Batam Mall Lantai 3
Oleh : Aldy Daeng
Minggu | 16-06-2024 | 14:32 WIB
kidzania_batam.jpg
Kidzlandia kembali membuka outletnya, di lantai 3 Grand Mall Batam dengan konsep Bermain Fun dan Edutainment(Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kidzlandia terus menawarkan permainan terbaik bagi anak-anak. Kali ini, Kidzlandia kembali membuka outletnya, di lantai 3 Grand Mall Batam dengan konsep Bermain Fun dan Edutainment.

Marcomm & Sales Manager, Wawan Setiyono menyebutkan, Kidzlandia selalu berusaha menawarkan pengalaman bermain terbaik untuk Anak- anak. Konsep tersebut mengajak anak-anak bermain dengan gembira sambil belajar mengembangkan diri, melatih keseimbangan, ketangkasan, keberanian, dan kreativitas.

"Dengan hadirnya di lantai 3 Grand Batam Mall, Kidzlandia Grand Batam Mall ini banyak menyediakan wahana permainan yang seru dan menantang, diantaranya Volcano Slide, Fast Slide, Donut Slide, Wave Slide, Role Play, Ninja Warrior, Wall Climbing, Sandpit Area, dan masih banyak lainnya," ujar Wawan, Minggu (16/6/2024).

Lanjut Wawan, selain berbagai Wahana permainan tersebut, terdapat pula kegiatan bermain lainnya yaitu Fun Activity, yang diadakan pada jam-jam tertentu, setiap harinya. Kegiatan yang diadakan yaitu meliputi fun coloring, fun dancing, dan fun creative, menggambar, menari, menempel dan sebagainya.

"Saat bermain di Kidzlandia Anak-anak wajib didampingi dengan 1 orang Dewasa per Anak, demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, seperti saat bermain anak bisa tersenggol Anak lain yang lebih besar, takut terjatuh untuk Anak yang lebih kecil, bahkan, hal itu bisa menambah kedekatan interaksi Orang Tua dan anak (Bonding Time)," ungkapnya.

Wawan menambhakan, untuk bermain di Kidzlandia, Anak-anak wajib menggunakan kaus kaki anti slip, agar saat bermain dapat lebih nyaman dan aman saat berlari-larian. Untuk menyimpan sepatu/sandal maupun barang-barang pribadi, Kidzlandia menyediakan rak sepatu/sandal serta loker yang dapat dikunci oleh customer.

"Untuk berbagai kegiatan lainnya dapat diketahui melalui Official Account Instagram Kidzlandia, yaitu @kidzlandia.id dan Facebook Page Kidzlandia yaitu Kidzlandia.id," pungkas Wawan Setiyono.

Editor: Surya