Hadiah Utama 1 Unit Rumah dan 2 Paket Umrah

Sempena Harlah ke-16, Ribuan Massa Partai Gerindra se-Kepri Ikuti Jalan Santai
Oleh : Aldy
Sabtu | 10-02-2024 | 13:00 WIB
AR-BTD-5058-Gerindra.jpg
Ribuan masyarakat menghadiri Harlah ke-16 Partai Gerindra di Lapangan Sepak Bola Sungai Harapan, Kota Batam, Sabtu (10/2/2024). (Foto: Aldy)

BATAMTODAY.COM, Batam - Ribuan masaa pendukung dan simpatisan Partai Gerindra Provinsi Kepri mengikuti jalan santai serta menikmati hiburan sempena Hari Lahir (Harlah) Partai Gerindra ke-16.

Peringatan Harlah ini dipusatkan di Lapangan Sepak Bola Sungai Harapan, Kecamatan Sekupang, Kota Batam. Ribuan masaa pendukung, simpatisan serta seluruh Caleg Partai Gerindra Batam dan Kepri, memadati lapangan sejak pagi hingga siang hari.

Diiringi musik dan penampilan artis ibukota, serta selingan doorprize yang menyiapkan ribuan hadiah, turut mewarnai kampanye Akbar Partai Gerindra Kepri.

Hadiah menarik pun disiapkan, mulai dari hadiah hiburan, puluhan sepeda motor, satu unit rumah hingga 2 paket Umrah ke tanah suci.

Bendahara Partai Gerindra Kepri, Ahmad Surya, mengatakan melihat antusiasme masyarakat Batam dan Kepri, pihaknya meyakini Partai Gerindra bisa mendulang suara yang signifikan, bahkan tidak menutup kemungkinan untuk memenangkan Pemilu 2024 ini.

"Kami yakin Gerindra jadi pemenang pada Pemilu ini, dan Prabowo-Gibran memang satu putaran untuk Pilpres yang tinggal beberapa hari lagi," ucap Ahmad Surya, di sela-sela acara, Sabtu (10/2/2024).

Keyakinan tersebut diungkapkan Ahmad Surya yang saat ini juga sebagai Wakil Ketua lll DPRD Batam, sebab, kinerja para Caleg pendukung serta simpatisan semakin kompak untuk menjemput aspirasi masyarakat.

Dewi Aminah, warga Tanjunguncang, Kecamatan Batu Aji, Kota Batam, berhasil memenangkan hadiah  paket umrah ke tanah suci pada Harlah ke-16 Partai Gerindra di Lapangan Sepak Bola Sungai Harapan, Sabtu (10/2/2024). (Foto: Aldy)

"Sambutan masyarakat di setiap kita interaksi membuat acara itu sangat tinggi. Itu yang membuat kami yakin menang," ungkapnya.

Senada, Ketua DPC Gerindra Batam, Nyanyang Haris Pratamura, meyakini kemenangan Partai Gerindra pada Pemilu kali sudah di depan mata. Solidnya semua tim di semua lini membuat Gerindra semakin di hati masyarakat.

"Kami sudah membuktikan, setiap acara Gerindra tidak pernah sepi, ini bukti Gerindra ada di hati masyarakat," sebut Nyanyang.

Ditambahkannya, dengan kerja keras tim Gerindra, relawan serta simpatisan, tidak hanya membawa Partai Gerindra menuju kemenangan, akan tetapi mewujudkan kemenangan Prabowo-Gibran satu putaran.

"Kita sangat yakin, jumlah kursi di DPRD Kota/Kabupaten maupun Provinsi akan bertambah. Dan Prabowo-Gibran menang satu putaran," pungkas Nyanyang, yang saat ini juga sebagai Anggota DPRD Provinsi Kepri.

Editor: Gokli