APINDO, PSMTI dan Asparnas Kepri Raih Penghargaan PPKM Award 2023
Oleh : Paskalis RH
Selasa | 21-03-2023 | 14:12 WIB
0112_sentra-covid-apindo-0123.jpg
Ketua Umum Apindo Haryadi Sukamdani didampingi Ketua Apindo Kepri Ir Cahya meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi di Resto Puas Hati Batam Center, Sabtu (/25/9/2021). (Dok/BTD)

BATAMTODAY.COM, Batam - Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO), Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) dan Asosiasi Pariwisata Nasional (Asparnas) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), mendapat penghargaan dari Presiden RI, Joko Widodo dalam ajang PPKM Award 2022 kategori Sentra Vaksinasi Covid-19.

Penghargaan yang diraih APINDO, PMSTI dan Asparnas Kepri terkait kesigapan dalam pengendalian pandemi Covid-19 Kategori Sentra Vaksinasi Covid-19.

APINDO, PSMTI dan Asparnas dinilai pemerintah pusat memiliki kinerja terbaik dalam upaya penanganan Covid-19 dengan secara rutin dan tak henti-hentinya memberikan vaksinasi terhadap masyarakat.

Atas prestasi itu, APINDO, PMSTI dan Asparnas Kepri pun diganjar penghargaan yang diberikan secara langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo di dalam acara PPKM Award di Gedung Dhanapala Kementerian Keuangan, Jakarta, Senin (20/3/2023).

Ketua APINDO Kepri, Ir Cahya, mengatakan penghargaan yang diraih tidak terlepas dari peran serta berbagai pihak, baik pemerintah, pengusaha, relawan dan masyarakat selama penanggulangan atau penanganan Covid-19 di wilayah Provinsi Kepri.

"Penghargaan yang diperoleh APINDO dari Presiden terkait penanganan Covid-19 adalah kontribusi dari para pengusaha Kepri," kata Ir Cahya melalui sambungan selularnya, Selasa (21/3/2023).

Atas penghargaan itu, Ir Cahya pun menyampaikan terima kasih kepada semua pengusaha Kepri dan para relawan serta semua instansi Pemerintah Daerah, terutama jajaran Korem 033/WP dan Kodim 0316/Batam, yang selama ini bahu membahu memberikan kontribusi selama penanganan Covid-19.

"Ini adalah penghargaan buat kita semua dan juga kenangan hidup buat kita bersama," pungkasnya.

Editor: Gokli