Aparat Gabungan Dibantu Unsur LSM dan Masyarakat Pantau Kelancaran Ibadah Malam Natal
Oleh : Nando Sirait
Rabu | 25-12-2019 | 09:29 WIB
pengamanan-gereja-batam.jpg
Kapolsek sekupang tengah melakukan pantauan ke HKBP Palmarum Kecamatan Sekupang Batam. (Foto: Nando)

BATAMTODAY.COM, Batam - Belasan anggota dari jajaran Brimob Polda Kepulauan Riau, petugas Mapolsek Sekupang, serta TNI, terlihat mulai melakukan penjagaan di sejumlah gereja, yang menjadi lokasi perayaan Misa malam Natal 2019.

Salah satunya terlihat pada ketatnya penjagaan di gereja Huria Kristen Batak Protesta (HKBP) Palmarum, Kecamatan Sekupang Batam, Selasa (24/12/2019).

Tidak hanya melakukan pemeriksaan setiap sudut gereja menjelang ibadah, personil keamanan juga terlihat kerap melakukan patroli, serta melakukan pemeriksaan terhadap barang bawaan jemaat yang akan memasukki wilayah gereja.

Kapolsek Sekupang, AKP Ulil Rahman saat ditemui di lokasi mengungkapkan tidak hanya personil Kepolisian. Pihaknya juga turut dibantu oleh beberapa organisasi seperti Banser NU, FKPPI, serta anggota dari beberapa Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM).

"Ini tentunya sesuatu yang sangat indah, dimana semua bersinergi dalam menjaga saudara - saudara kita yang sedang beribadah," ujarnya, Selasa (24/12/2019) malam.

Tidak hanya itu, anggota ormas dan LSM yang turut menjaga. Juga turut membantu panitia dalam menertibkan parkir kendaraan para jemaat, hingga membantu mengatur arus lalu lintas bagi jemaat.

Dalam hal ini, ia mengharapkan agar ibadah dapat berjalan lancar hingga selesai. Dan pihaknya juga masih akan kembali melakukan penjagaan, guna melakukan pengamanan dalam kegiatan misa Natal yang akan berlangsung Rabu pagi.

"Kami juga setelah kegiatan malam ini, masih akan melakukan penjagaan di beberapa lokasi gereja di Kecamatan Sekupang untuk misa Natal besok. Semoga Damai Natal menyertai kita semuanya," tutupnya.

Editor: Dardani