KPU Batam Lakukan Pertemuan Tertutup dengan PPK Terkait Persiapan Pemilu
Oleh : Putra Gema Pamungkas
Jumat | 05-04-2019 | 17:41 WIB
pemilu-2019-pileg-pilpres6.jpg
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Batam - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dari 12 Kecamatan di Kota Batam melakukan pertemuan tertutup dengan KPU Batam di Kantor Wali Kota Batam, Jumat (5/4/2019).

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam, Syahrul Huda mengatakan, dalam pertemuan tertutup tersebut PPK di masing-masing kecamatan menyampaikan tahapan yang mereka lakukan. Dari sana diketahui proses persiapan menuju pemilu sudah berjalan baik, mulai dari ketersediaan gudang di masing-masing kecamatan untuk menampung logistik pemilu dan kelengkapan penunjang lainnya.

"Semua sudah sesuai tahapan yang ada, hanya tadi di Kecamatan Sekupang ada kendala untuk gudang. Disampaikan ke pak wali (Wali Kota Batam, HM Rudi) dan sudah bisa digunakan," kata Syahrul ketika ditemui di gedung Pemerintah Kota (Pemkot) Batam, Jumat (5/4/2019).

Syahrul menjelaskan, kurangnya pelatihan untuk PPK juga menjadi hal yang disampaikan dalam pertemuan tersebut dimana Pemkot Batam diharapkan bisa mendukung untuk proses pelatihan terhadap ke-60 PPK yang ada.

Bantuan dari Pemkot Batam, untuk pelatihan ini dinilai penting karena memang PPK yang ada merupakan ASN yang ada di masing-masing wilayah kecamatan masing-masing.

"Pemkot Batam juga bertanggungjawab apabila pemilu di Batam tahun ini gagal," ujarnya.

Sementara, Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menyampaikan pihaknya akan berupaya untuk memfasilitasi kegiatan pelatihan PPK.

"PPK sendiri memiliki peran penting untuk kelancaran pemilu, sehingga harus dipersiapkan," ujar Rudi/

Terkait dengan kendala yang dihadapi tim di lapangan, Rudi mengatakan bahwa pihaknya juga berkoordinasi untuk menyelesaikan persoalan yang ada.

"Saat ini pelatihan untuk PPK sangat minim, ini berbahaya. Makanya kita fasilitasi untuk pelatihan buat mereka," tutupnya.

Editor: Yudha