Inilah Titik Jemput Penumpang Bagi Taksi Online
Oleh : Romi
Senin | 28-01-2019 | 12:16 WIB
sepakat-taksi1.jpg
Pertemuan perwakilan taksi online dan konvensional di Batam yang difasilitasi Polresta Barelang di Kantor Dishub. (Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kesepakatan bersama yang dihasilkan dalam pertemuan antara Taksi online dengan taksi pangkalan di Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam, telah mencapai hasil akhir.

Dari 47 titik penjemputan yang diusulkan awal, telah diputuskan menjadi 43 titik yang tersebar di seluruh Batam. Namun baru 41 titik yang sudah ditentukan. Titik jrmput itu juga telah dibagikan ke media sosial sebagai pemberitahuan kepada masyarakat.

Berikut data lengkap titik penjemputan penumpang oleh taksi online:

1. Pelabuhan Internasional Sekupang , titik jemput di Taman Kolam dan Pelabuhan Logistik.
2. Pelabuhan Domestik Sekupang, titik jemput di Taman Kolam dan Pelabuhan Logistik.
3. Pelabuhan Pancung Sekupang, titik jemput di Taman Kolam dan Pelabuhan Logistik
4. Pelabuhan Batam Center dan Mega Mall, titik jemput Sumatera Ekspo/Mall Pelayanan Publik dan lampu merah BTN, Kantor Pos.
5. Pelabuhan Harbour Bay, titik jemput Simpang Pantai Stres.
6. Bandara Hang Nadim, titik jemput di gerbang lampu merah.
7. Pelabuhan Punggur, titik jemput belum disepakati.
8. KTM Resort, titik jemput belum disepakati.
9. Marina Water Front, titik jemput di jalan raya.
10. RS Awal Bros, titik jemput di Indomaret Sekolah Permata
11. RS Harapan Bunda, titik jemput di Alfanart/lobby dab Seruni Hotel.
12. DC Mall, titik jemput di Hotel Pagoda dan In Food Court.
13. BCS Mall, titik jemput di Indomaret, JNE, Simpang Kantor Lurah, SPBU, Halte.
14. Kepri Mall Central Sukajadi, Halte Batuaji.
15. Top 100 Tembesi, titik jemput di pintu 5

16. Nagoya Hill dan hotel, titik jemput di Dregano, Alfamart, simpang lampu merah.
17. Golden Gate Hotel, titik jemput di Utama Foodcourt dan jalan raya.
18. Hotel Travel, titik jemput di lobby
19. BCC Hotel, titik jemput di Jalan Raya Sushi Tei.
20. I Hotel, titik jemput di Simpang Pos Polisi.
21. Hotel BCH, Debest Penuin Hotel, titik jemput di Simpang Jembatan Blok 4, Indomaret depan BCH.
22. New Hotel, titik jemput di jembatan setelah pos, Alfamart/lobby.
23. Gajah Mada, titik jemput di Alfamart.
24. Ramayana hotel, titik jemput di lobby.
25. City Hotel, titik jemput di lobby.
26. Hotel 89, titik jemput di sebelah Vanilla dan lobby.
27. Grand View 99, titik jemput di Show Room dan lobby.
28. Asrama Haji dan PIH, titik jemput di WTB dan Polsek Batam Kota.
29. Hotel Kireinn, titik jemput di Pasar Tanjung Panjun dan Pasar Jodoh.
30. Best Western Panbil, titik jemput di lobby.
31. Barelang Hotel, titik jemput di Kampung Bule.
32. Deviana Hotel, titik jemput di lobby.
33. Golden View, titik jemput di lobby.
34. Woda Spa, titik jemput di lobby.
35. Golden Prawn, titik jemput di lobby.
36. Golden Bay, titik jemput di lobby.
37. The Hill, titik jemput di Indhotai dan lobby.
38. Grand I Hotel, titik jemput di depan jalan dan lobby.
39. Aston Hotel, titik jemput di depan jalan dan lobby.
40. Sahid Hotel, titik jemput di Chemintree dan lobby.
41. Lovina Inn Penuin, titik jemput di Alfamart dan Sari Bungo.
42. Lovina Inn Nagoya, titik jemput di Simpang City Poin.
43. Lovina Inn Batam Center, Indomaret dan jalan raya sebelah GAS.

Sementara sebelumnya, taksi online akhirnya mendapat angin segar. Sebab, saat ini ia sudah mendapat izin beroperasi sesuai dengan kesepakatan yang dilakukan dalam pertemuan di kantor Dishub, Jumat (25/1/2019) kemarin.

Meskipun demikian, ada ketentuan yang hasur dijalankan pihak taksi online. Yakni, ditetapkannya 47 titik pengambilan penumpang, agar tidak terjadi lagi perselisihan.

Editor: Surya