Hadir di Food Place MB2, Chantika Cafe Tawarkan Roti John Berbagai Varian
Oleh : Irwan Hirzal
Rabu | 16-01-2019 | 09:42 WIB
john-roti.jpg
Salah satu varian roti jhon yang disediakan Chantika Cafe. (Foto: Irwan Hirzal)

BATAMTODAY.COM, Batam - Roti john merupakan roti lapis dengan isi telur dadar merupakan cemilan yang menjadi salah satu hidangan populer, utamanya di Brunei Darussalam, Singapura, Malaysia, dan Indonesia.

Nah, Chantika Cafe di Food Place, Mall Botania 2, Batam Center menawarkan roti john dengan banyak pilihan. "Kami menawarkan roti john dengan berbagai pilihan sesuai selera," ujar koki Chantika Cafe, Nano, Selasa (15/1/2019).

Roti john dihidangkan dengan berbagai isi, seperti sosis, ayam, daging, mix tiga isian yakni ayam, sosis, dan daging. Sementara sausnya memakai blackpaper sauce.

Selain roti john, Chantika Cafe juga menawarkan bebek dare, ayam penyet dare, tongseng menu andalan dari Malaysia. Adanya menu dari negeri tetangga, supaya pengunjung bisa menikmati sajian makanan dari luar negeri.

"Kolaborasi aja supaya ada pilihan makanan slain makanan lokal," ujarnya.

Ada chicken chop ditaburi sauce blackpaper yang menggunakan jamur masroom. Lalu menu lainnya ada nasi goreng ikan asin, nasi goreng kampung, kwetiau goreng, pempek, minumannya es bandung, aneka jus, Asam boi. Harga di Chantika Cafe mulai Rp15 ribu sampai Rp35 ribu.

Kapasitas cafe 50 orang yang terbagi ?ua ruangan, smoking area dan no smoking area. "Kita juga menerima pesanan," terangnya.

Editor: Gokli