Ini Pesan Kerohanian Natal untuk Anggota dan PNS Polda Kepri dalam Mengabdi
Oleh : Hadli
Kamis | 10-01-2019 | 19:04 WIB
pesan-natal.jpg
Silaturahmi seluruh anggota dan PNS jajaran Polda Kepri yang beragama Kristen di Gedung Graha Lancang Kuning, Mapolda Kepri, Kamis (10/1/2019) sekitar pukul 08.00 WIB. (Foto: Hadli)

BATAMTODAY.COM, Batam - Polda Kepri menggelar silaturahmi bersama seluruh anggota dan PNS serta pendeta di Gedung Graha Lancang Kuning, Mapolda Kepri, Kamis (10/1/2019) sekitar pukul 08.00 WIB.

Direktur Binmas Polda Kepri, Kombes Pol Bambang Sigit Priyono, mengatakan, tema yang diusung mengikuti Mabes Polri yakni 'Yesus Kristus Hikmat Bagi Kita' dengan sub tema 'Hikmat Natal Menjadikan Polri Profesional, Modern dan Terpercaya'.

"Perayaan Natal yang selenggarakan di Polda Kepri bertujuan meningkatkan iman dan taqwa personil Polri maupun PNS agar lebih beriman sehingga bisa memaknai apa yang menjadi cita-cita Polri sesuai dengan visi misi Kapolri," ujarnya.

Harapan Kapolri, tambahnya, tahun 2019 ini dapat lebih meningkatkan keimanan serta prestasi dalam menjalankam tugas pengabdian kepada bangsa dan negara dan lebih bersinergi kepada instansi lain.

"Perayaan natal menjadi salah satu sarana untuk peningkatan kualitas hidup beragama bagi umat Kristiani, dengan meningkatkan kualitas hidup beragama, kita diharapkan dapat meningkatkan pengabdian kepada bangsa dan negara untuk senantiasa selalu memberikan yang terbaik, menjadi teladan baik di tempat kita bekerja, keluarga dan di tengah-tengah masyarakat," tuturnya.

Polda Kepri telah melakukan beberapa rangkaian kegiatan natal 2018 yang dilaksanakan 8 Jamuari 2019, di antaranya kunjungan ke Panti Asuhan Bethesda, Panti Asuhan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Berkat Bangsa serta Panti Asuhan Rumah Singgah Kasih Kasihan.

Kapolda Kepri, Irjen Pol Andap Budhi Revianto menyampaikan, selamat natal tahun 2018 dan selamat tahun baru 2019 kepada anggota Polda Kepri yang merayakan natal pada hari ini secara bersama-sama di Gedung Lancang Kuning.

Di mana pada saat pelaksanaan natal dan tahun baru, banyak anggota Polda Kepri yang beragama Nasrani masih menjalankan tugas 'Operasi Lilin Mantap Brata Tahun 2018' sehingga tidak dapat menjalankan ibadah dan merayakan natal bersama keluarga. "Berbicara tentang natal tentunya Polri sebagai aparat pelindung pengayom pelayan masyarakat. Sebagai informasi sekaligus laporan kepada rekan-rekan saudaraku semua dari 499 gereja yang ada di wilayah hukum Polda Kepri kami melakukan kesiapan baik pada tingkat Polres maupun pada tingkat Polda.

Kemudian, tabahnya, Kapolda, Wakapolda, Orwasda turut serta terjun melihat kondisi di lapangan sampai dengan misa terakhir dan melaksanakan apel konsolidasi untuk memastikan persiapan sampai dengan pelaksanaan ibadah. Pada tanggal 1 Januari seluruh pejabat utama kami gerakan untuk memastikan keamanan.

"Terima kasih atas kerja sama yang baik ini. Terima kasih atas sinergitas dan soliditas karena itu yang diharapkan. Kita tidak boleh under estimate di dalam menyikapi perkembangan situasi yang ada, kami menugaskan para pejabat utama, utamanya umat Kristiani hadir melaksanakan ibadah dengan mempergunakan pakaian dinas artinya untuk memberikan rasa aman, kenapa pakai pakaian dinas karna itu adalah pakaian terbaik," jelasnya.

Sesuai dengam pesan Kapolri, tambah jenderal bintang dua ini, Polda Kepri juga melaksanakan program Minggu keliling tentunya adalah sekalian patroli untuk diketahui oleh para Pendeta yang hadir dalam kesempatan ini yang dapat memberikan berbagai informasi hal-hal dalam konteks kekinian, esensinya adalah jangan ada provokasi jangan ada perpecahan jangan ada ujaran kebencian.

"Itu harapan dan kesungguhan kami," tutupnya.

Editor: Gokli