Peringatan Hari Amal Bakti ke-73, Kemenag Batam Gelar Jalan Sehat Kerukunan Umat Beragama
Oleh : Hendra Mahyudi
Kamis | 10-01-2019 | 15:29 WIB
kakanmenag-batam1.jpg
Kepala Kantor Kemenag Batam, Erizal Abdullah. (Foto: Hendra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Batam bakal menggelar kegiatan jalan sehat kerukunan umat beragama dalam rangka peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-73, yang jatuh pada 3 Januari 2019.

"Di tahun 2019 ini, dalam rangka Hari Amal Bakti juga, tanggal 12 nanti, hari Sabtu (12/01/2019) ini akan kita adakan jalan sehat kerukunan antar umat beragama," ujar Kepala Kantor Kemenag Batam, Erizal Abdullah, Kamis (10/1/2018), di Tiban Center.

Untuk acara ini, Erizal mengatakan, telah berkoordinasi dan adakan rapat bersama dengan para tokoh agama sebanyak dua kali.

"Sudah dua kali kita rapat dan nanti InsyaAllah kita akan hadirkan para tokoh-tokoh agama. Kita berolahraga bersama, senam, kemudian jalan sehat bersama. Kemudian nanti akan ada door prize juga," ujarnya lagi.

Erizal mengatakan melalui kegiatan ini, Kemenag Batam ingin memperlihatkan bahwa masyarakat di Batam ini hidup dengan rukun, dan juga ikut mendukung program pemerintah, dengan hastag #BatamMilikKita.

"Kita ingin semua orang beragama ini merasa Batam milik kita semua dan kita hidup dengan damai di dalamnya," harap Erizal.

Ini merupakan salah satu usaha Kemenag untuk memperlihatkan bahwa Batam ini aman, damai demi mendukung Batam sebagai bandar dunia nabawi.

Untuk kegiatan jalan sehat kerukunan umat bergama ini, Erizal mengatakan akan diadakan di dataran Engku Putri, start awal kegiatan jam 06.30 WIB.

Selaint kegiatan jalan sehat, Kemenag juga akan mengadakan acara ramah-tamah tokoh agama serta malam kesenian pada satu aula di SMP Maitreya, Sei. Panas, Batam Kota.

"Kita nanti akan undang Pemko Batam, para pejabat terkait dan tokoh-tokoh agama untuk berperan serta," jelasnya.

Dalam malam kesenian itu, kementrian agama juga akan mengadakan pemajangan kitab suci, yang terkait dengan perdaiaman, kerukunan dan ketentraman antar umat beragama.

Itu berlaku untuk semua kitab suci, Islam misalnya apa ayatnya, apa bunyi serta tafsirnya, begitu juga dengan agama lain Kristen, Hindu dan Budha yang terkait dengan perdamaian itu.

"Kita semua tahu, tidak ada satu agama-pun yang mengajak untuk perpecahan. Semua pasti ingin hidup rukun dan damai," terangnya.

Erizal juga menambahkan, nanti masing-masing dari setiap agama akan mengadakan kesenian dari masing-masing agama mereka. Dari agama Budha nanti InsyaAllah akan adakan Barongsai, Islam InsyaAllah nanti tarian ada sufi. Begitu jg nanti yang dari Kristen dan lainnya.

"Mudah-mudahan ini nanti akan membuat kita saling mengenal antar agama, saling menghargai, dan saling menjaga kerukunan umat di Batam ini," pungkasnya.

Editor: Yudha