Mobil Kepsek SMAN 1 Batam Dibobol Maling saat Sholat Jumat, Uang Rp200 Juta Raib
Oleh : Hendra Mahyudi
Jumat | 21-12-2018 | 16:04 WIB
bobol-mobil1.jpg
Polisi sedang melakukan olah TKP membobolan mobil Kepsek SMAN 1 Batam. (Foto: Hendra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Nasib naas dialami Muhammad Chaidir, Kepala Sekolah SMAN 1 Kota Batam. Mobil Toyota Rush miliknya dibobol maling di area Masjid At Taqwa, Rusun Seiharapan, Sekupang. Apesnya lagi uang Rp200 juta yang disimpan dalam mobil raib.

Kapolsek Sekupang, Kompol Oji Fahrozi saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut dan menyatakan bahwa mobik tersebut dibobok dengan cara dipecahkan kacanya.

"Mobil dengan nomor polisi BP 1515 CH itu dibobol dengan cara kaca depan sebelah kirinya dipecahkan," jelas Oji saat dikonfirmasi di acara peresmian Kampung Tertib Lalulintas di Tiban Mas.

Oji menjelaskan, kejadian tersebut terjadi saat korban sedang melaksanakan ibadah shalat Jumat di Masjid At Taqwa, dekat Quran Centre depan kantor Indosat, Sei. Harapan.

Akibat kejadian itu, uang senilai Rp 200 juta milik korban berhasil dibawa pelaku. "Sepertinya dia sudah diikuti setelah mengambil uang di Bank BNI di Pelita," lanjut Oji.

Amirullah, salah seorang saksi yang juga saat itu sedang melaksanakan Sholat Jumat di lokasi yang sama mengatakan bahwa dia sempat mendengar pelaku memecahkan kaca dan terdengar alarm mobil tersebut berbunyi.

"Pada rakaat pertama, kedengaran bunyi kaca pecah, habis itu alarmnya bunyi. Saya juga sempat dengar bunyi motor pergi," kata Amir.

Dari info terbaru diketahui bahwa saat ini korban telah membuat laporan di Polsek Sekupang dan pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut terhadap kejadian pembobolan ini.

Editor: Yudha