Dua Kasat dan Enam Kapolsek Polresta Barelang Diganti, Sertijab Digelar Hari Ini
Oleh : Romi Chandra
Sabtu | 17-11-2018 | 11:04 WIB
8-perwira.jpg
Setijab 8 Perwira di Lingkungan Polresta Barelang. (Foto: Romi Chandra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Dua pejabat utama Polresta Barelang serta enam Kapolsek di wilayahnya dimutasi. Pergantian itu ditandai dengan Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) di Mapolresta Barelang, Sabtu (17/11/2018).

Pejabat utama Polresta Barelang yang disertijabkan, yakni Kasat Sabhara yang lama, Kompol Ramses Marpaung, berpindah menjadi Kasat Binmas. Sementara dia digantikan oleh Kompol Firdaus yang sebelumnya Kapolsek Batam Kota.

Sedangkan Kasat Binmas yang lama, Kompol Marion, memiliki tugas baru sebagai Kasior Pem Subdit Kerma Dit Binmas Polda Kepri. Untuk Kapolsek Batam Kota, akan diisi AKP Ricky Firmansyah, yang sebelumnya menjabat Kapolsek Batuampar.

Selanjutnya, Kapolsek Batuampar yang baru ialah AKP Reza Morandi Tarigan. Ia sebelumnya menjabat Kapolsek KKP.

Sepeninggalan AKP Reza Morandi Tarigan, Kapolsek KPPP akan dijabat oleh AKP Syaiful Badawi yang sebelumnya menjabat sebagai PS Kanit 1 Subdit IV Dirkrimsus Polda Kepri.

Kapolsek Sagulung yang sebelumnya diduduki oleh AKP Yudha Surya Wardana akan dikantikan oleh AKP Dwihatmoko Wiroseni yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang. Sementara AKP Yudha Surya Wardana akan menduduki jabatan baru sebagai Kasat Reskrim Polres Bintan.

Kemudian Kapolsek Seibeduk yang sebelumnya diduduki oleh AKP Sutrisno Saragih akan menduduki jabatan baru sebagai PS Kanit I Subdit III Narkoba Ditnarkoba Polda Kepri. Sementara jabatan yang akan ditinggalkan AKP Sutrisno Saragih akan diduduki oleh AKP Joko Punawanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Narkoba Polres Bintan.

Jabatan Kapolsek yang berganti terakhir adalah Kapolsek Kawasan Bandara Hang Nadim Batam yang sebelumnya diisi oleh Iptu Betty Novia akan diganti oleh AKP Nidya Astuty Wilhelmia Huliselan yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolsek Batuampar. Sementara Iptu Betty Novia akan mengisi jabatan di Pama Polresta Barelang.

Kapolresta Barelang, Kompol Hengki, pergantian maupun mutasi merupakan hal yang biasa di dalam suatu instansi dengan tujuan menciptakan suasana baru dalam bekerja.

Ia juga berpesan pejat utama serta kapolsek yang disertijabkan, agar bisa mengemban tugas dengan baik di tempat tugas yang baru.

"Untuk pejabat yang baru, diharqoakn sesegera mungkin bisa menyesuaikan diri dan langsung bertugas. Kepada pejabat lama, selamat bertugas di tempat yang baru," pesannya.

Editor: Gokli