Terkait Bom Surabaya, Ratusan Warga Batam Gelar Aksi Solidaritas
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 14-05-2018 | 09:04 WIB
aksi-solidaritas.jpg
Ratusan warga Batam yang tergabung dalam 10 komunitas, menggelar aksi solidaritas terkait kejadian teror bom di Surabaya, Minggu (13/05/2018) (Foto: Irwan Hirzal)

BATAMTODAY.COM, Batam - Ratusan warga Batam yang tergabung dalam 10 komunitas, menggelar aksi solidaritas terkait kejadian teror bom di Surabaya, Minggu (13/05/2018) pagi.

Mereka berkumpul dan berpusat di lapangan Welcome To Batam, Minggu malam sekitar pukul 20.00 Wib. Aksi solidaritas tersebut bertajuk From Kepri To Our Nation, Indonesia melawan teroris.

"Ada 10 komunitas yang ikut kegiatan ini, di antaranya Banser NU, Punggowo, Jogoboyo, Batam Anti Hoax," kata Ketua Batam Anti Hoax, Andhi Kusuma.

Ratusan warga mengungkapkan duka yang mendalam dengan cara menyalakan lilin. Aksi itu bentuk dukungan dan doa untuk para korban bom di tiga Gereja di Surabaya.

Andhi menuturkan, selain itu kegiatan ini juga sebagai bentuk penolakan mereka atas aksi radikalisme serta mendukung langkah-langkah yang diambil pihak-pihak terkait dalam penanganan aksi radikalisme.



"Kami siap melawan segala bentuk radikalisme. Inilah komitmen kami," ujarnya.

Andi menambahkan, aksi ini dilakukan secara spontanitas. Karena tidak ada persiapan yang matang dalam mengelar aksi solidaritas tersebut. Selain 10 komunitas, masyarakat umum juga terlihat berdatangan ke lokasi.

"Aksi spontan, tapi syukurlah bisa berlangsung lancar. Bentuk dukungan kami terhadap para korban yang tertimpa musibah," ungkapnya.

Dari pantauan, tidak hanya menyalakan lilin, juga ada pembacaan puisi dan diakhiri dengan do'a bersama.

Editor: Udin