Aparatur Desa Telaga Bersinergi Gelar Turnamen Olahraga se-Anambas
Oleh : Fredy Silalahi
Selasa | 03-10-2017 | 19:26 WIB
open-turnamen.gif
Pembukaan Turnamen Telaga Cup oleh Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas (Foto: Fredy Silalahi)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Aparatur Desa Telaga dan TNI bersinergi menyelenggarakan berbagai pertandingan olahraga di Lapangan Desa Telaga, Selasa (3/10/2017). Kegiatan tersebut digelar dalam rangka memperingati HUT Desa Telaga ke-49 dan HUT TNI ke-72.

"Dalam HUT Desa Telaga ke-49 ini kami menyelenggarakan Open Turnamen Cup Telaga I. Ini diselenggarakan bersama TNI yang juga memperingati HUT TNI ke-72. Adapun olahraga yang dipertandingkan yakni Sepak Bola diikuti 32 tim se-Anambas. Bola Volly putra-putri masing-masing 32 tim, sepak takraw, senam massal dan dipenghujung acara akan ada Telaga Berdendang dengan menghadirkan artis Ibukota," ujar Pejabat Sementara (Pjs) Kades Telaga, Khaidir, Selasa (3/10/2017).

Khaidir berharap, acara yang diselenggarakan dari tanggal 3 Oktober hingga 22 Oktober itu dapat berjalan lancar. Pihaknya juga sangat mengapresiasi bantuan dari TNI dan Pemda.

"Tanpa dukungan dari TNI dan Pemda, mungkin acara ini tidak seberapa. Kami khususnya masyarakat sangat berterima kasih atas bantuan dari Danramil Tarempa dan Danposmar Tarempa," jelasnya.

Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra, yang turut hadir dalam acara tersebut sekaligus membuka secara resmi Open Turnamen Telaga, mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi upaya Aparatur Desa yang menyelenggarakan turnamen dalam rangka memeriahkan HUT Desa Telaga ke-49 dan HUT TNI ke-72.

"Kami sangat mengapresiasi upaya penyelenggaraan turnamen ini dan sinergitas antara masyarakat dengan TNI. Kami percaya, TNI dengan rakyat akan semakin kuat serta rakyat bersama TNI akan semakin jaya. Kami juga siap mendukung kegiatan tahunan ini," tegasnya.

Dia juga berpesan kepada para panitia dan peserta turnamen, mampu melaksanakan kegiatan dengan menjunjung tinggi sportivitas serta mempererat silaturahmi antar desa.

"Tetap junjung tinggi sportivitas dalam berolahraga. Olahraga antar desa ini bukan ajang perebutan hadiah, tetapi untuk mempererat silaturahmi. Daerah kita merupakan kepulauan, untuk menjangkau desa butuh transportasi seperti pompong, untuk ongkos saja mungkin tidak sebanding dengan hadiah. Itu yang saya tekankan, olahraga bukan mencari hadiah, tetapi untuk mempererat silaturahmi," jelasnya seraya membuka Open Turnamen Cup dengan menendang bola ke lapangan.

Pembukaan turnamen itu turut dihadiri oleh Danramil 02 Tarempa, Danposmar Tarempa, Camat Siantan Tengah, Kepala BMKG, Wakil Ketua I DPRD, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Adat, serta Aparatur Desa Telaga.

Editor: Udin