Warga Desa Nyamuk Keluhkan Sarana dan Prasarana Air Bersih
Oleh : Fredy Silalahi
Selasa | 08-08-2017 | 16:38 WIB
bak-penampungan.gif
Ilustrasi bak penampungan air bersih (Sumber foto: kampungtaugid.org)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Masyarakat Desa Nyamuk, Kecamatan Siantan Timur, mengeluhkan pipa penghubung untuk menyuplai air bersih ke rumah warga tak mengalir optimal. Pasalnya, belum ada langkah dari Pemerintah Daerah untuk membangun penampung air maupun embung.

"Kami terpaksa menampung air dari sumber mata air yang berjarak 6 Kilometer dari desa, karena pipa yang dipasang untuk mengalirkan air ke rumah warga tak berfungsi," ujar Imron, salah satu warga Desa Nyamuk, Selasa (8/8/2017).

?Dia mengakui, sumber air cukup memadai untuk kebutuhan warga Desa Nyamuk, namun kurang didukung oleh sarana dan prasarana.

"Pipa sudah ada terhubung ke rumah warga. Tetapi bak penampung tidak ada. Perhatian Pemda untuk pembuatan bak penampung belum ada hingga saat ini," jelasnya.

?Imron berharap, kondisi seperti itu segera mendapat perhatian dari Pemerintah Daerah. Menurutnya, sarana dan prasarana tersebut dapat memenuhi kebutuhan sumber air masyarakat Desa Nyamuk.

"Kalau ada bak penampung maka kami tidak repot lagi menampung air dengan jarak 6 Kilometer. Tentu kami juga punya pekerjaan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Kami berharap ada perhatian lah dari Pemda," harapnya.

Editor: Udin