Paripurna Istimewa DPRD

Peringatan Hari Jadi Kabupaten Anambas Pemicu Semangat Pembangunan
Oleh : Alfreddy Silalahi
Kamis | 22-06-2017 | 14:02 WIB
paripurna-ist-anambas1.gif
Sidang Paripurna Istimewa DPRD memperingati hari jadi Kabupaten Anambas ke-IX. (Foto: Freddy)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Rapat Paripurna Istimewa Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Memperingati Hari Jadi Kabupaten Kepulauan Anambas IX digelar hari ini, Rabu (22/6/2017). Paripurna istimewa ini dipercepat, mengingat pada tanggal 24 Juni mendatang merupakan cuti nasional.

Meski demikian, paripurna yang dihadiri tokoh masyarakat, tokoh adat, PKK, LSM dan OKP, TNI/Polri dan Kepala OPD serta Aparatur Pemerintahan Desa itu berlangsung hikmad dan sederhana.

Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Abdul Haris dalam sambutannya menyampaikan bahwa pihaknya sangat bersyukur, bahwa saat ini usia Kabupaten Kepulauan Anambas ke-IX tahun pada 2017. Pihaknya berharap, untuk melanjutkan pembangunan daerah butuh sinergitas dari semua elemen.

"Daerah tidak ada yang miskin, tetapi potensinya belum dikelola dengan baik. Kita memiliki potensi dibidang kelautan dan pariwisata, ayo kita saling bahu-membahu membangun daerah ini. Kami mengakui masih banyak kekurangan, tetapi dukunglah kami dalam menjalankan program-program kami," ujar Abdul Haris, Kamis (22/6/2017).

Haris menambahkan, memperingati Hari Jadi Kabupaten Kepulauan Anambas ke-IX, harus bisa menjadi tonggak untuk mencapai cita-cita daerah yakni menyejahterakan masyarakat, dan meningkatkan pembangunan infrastruktur sesuai kebutuhan masyarakat.

"Selamat Hari Jadi untuk kita semua, semoga ini menjadi tonggak untuk mempercepat dan meningkatkan pembangunan daerah," tambahnya.

Mewakili tokoh masyarakat sekaligus tokoh adat, Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Herdy Usman menyampaikan, tujuan dibentuknya Kabupaten Kepulauan Anambas adalah untuk memperpendek rentang kendali dan menyejahterakan masyarakat. Menurutnya, Pemerintah harus ada dipihak masyarakat dan memberikan kebutuhan masyarakat.

"Kabupaten Kepulauan Anambas sudah berusia IX tahun, kami sangat berterimakasih karena ada perkembangan daerah. Namun kami berharap, program Pemerintah harus selaras dengan kebutuhan masyarakat, inilah tujuan dilakukan pemekaran, dan menyejahterakan masyarakat, serta membangun ekonomi yang baik bagi masyarakat," tegasnya.

Di penghujung acara, Ketua DPRD, Imran menyampaikan, hari jadi harus bisa memicu semangat pembangunan daerah. Dia juga mengakui, fungsi DPRD dalam pembangunan daerah akan tetap mengawasi program pemerintah.

"Mari kita jadikan momen hari ini untuk memicu semangat pembangunan, menyeleraskan program daerah dengan pusat, sehingga terjadi sinergitas, dan satu tujuan untuk menyejahterakan masyarakat," jelasnya.

Editor: Yudha