Drainase di Kecamatan Siantan Kerap Tersumbat
Oleh : Fredy Silalahi
Kamis | 19-01-2017 | 09:50 WIB
drainase01.gif

Kondisi Jalan Kartini Kelurahan Tarempa, Kecamatan Siantan, Kabupaten Anambas tergenang air karena drainase tersumbat.(Foto: Fredy Silalahi, Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Jalan Kartini Kelurahan Tarempa, Kecamatan Siantan tergenang air sisa pembuangan. Hal tersebut disebabkan kerap terjadi lantaran tersumbat.

 

Salah satu warga Kelurahan Tarempa, Titi mendatangi anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Anambas, guna mencari solusi agar genangan air tersebut tidak memenuhi bahu jalan.

"Kedatangan saya mukan mau marah, cuma meminta agar pemerintah jeli, dan segera memperbaiki apa yang dikeluhkan masyarakat. Beberapa hari ini, sisa pembuangan menggenangi jalan kartini. Sehingga mau tak sedap selalu terasa," kata Titi, Rabu (18/1/2017).

Menanggapi hal tersebut, anggota Komisi III DPRD Anambas, Mulyadi mengatakan kejadian tersebut harus segera ditangani.

"Ini tidak boleh dibiarkan berlarut-larut. Masyarakat sangat terganggu dengan aroma yang tak sedap itu," ujar dia.

Dia mengakui telah memanggil perwakilan Dinas Pekerjaan Umum agar segera dicarikan solusinya. Pasalnya, bila hujan turun, maka jalan tersebut akan banjir.

"Anggaran sudah disiapkan untuk membangun drainase menuju gorong-gorong yang sudah ada. Mungkin ini akan segera dilaksanakan, agar keluhan masyarakat dapat teratasi. Ini menyangkut kenyamanan masyarakat juga," ungkapnya.

Editor: Gokli