Polda Kepri Gesa Pembentukan Polres Anambas
Oleh : Fredy Silalahi
Rabu | 24-08-2016 | 16:52 WIB
yeryoskag.jpg

Dirpamobvit Polda Kepri, Yerry Oskag. (Foto: Fredy Silalahi)

 

 

BATAMTODAY.COM, Anambas - Polda Kepri akan menggesa pembentukan Polres Anambas. Pasalnya, saat ini di Anambas sudah layak dibentuk Polres,karena Anambas merupakan daerah perbatasan dan daerah terluar.

Direktur Pengamanan Objek Vit‎al (Dirpamobvit) Polda Kepri, Kombes Yerry Oskag mengatakan, pihaknya akan menggesa pembentukan Polres Anambas, mengingat Anambas merupakan daerah perbatasan. Di samping itu Polda Kepri juga telah naik pangkat,dari tipe B menjadi tibe A.

"Mengingat Anambas telah menjadi Kabupaten, dan merupakan daerah perbatasan, sudah selayaknya Anambas dibentuk Polres. Kalau Polsek yang bekerja,sangatlah tidak kuat," ujar Yerry, Rabu (24/08/2016).

Yerry mengatakan, untuk Polres Persiapan nantinya akan dipimpin oleh AKBP Yunior atau Kompol Senior. Pasalnya untuk Polres Persiapan masih menunggu pembangunan gedung di Pasir Peti. Namun,pihaknya meminta untuk Kantor Polres Persiapan ‎di Tanjungmomong,yang merupakan gedung bekas SMA Negeri 1 Siantan.

"Polres Persiapan nantinya kita usulkan di Tanjungmomong, karena tempatnya straategis. Lagian gedung itu nantinya bersifat pinjam pakai, menunggu gedung Polres di Pasir Peti selesai dibangun. Intinya Polres Anambas secepat mungkin harus dibentuk dan tahun ini(2016) pasti terealisasi," terangnya.

Yerry juga berharap mendapat dukungan dari masyarakat dan khususnya Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, agar pembentukan Polres Anambas tidak terhalang.

"Kami berharap, masyarakat dan Bupati mendukung pembentukan Polres Anambas ini. Yang paling utama dibutuhkan adalah gedungnya. Dan minggu depan rencananya Tim Polda akan turun lagi meninjau lahan Polres Anambas. Sumber Daya Manusia Polres Anambas nantinya akan dikirim dari Polda Kepri," tegasnya.

Editor: Dardani