Dibangun Asal Jadi, RSUD Tarempa Senilai Rp10 Miliar Sudah Retak
Oleh : Alfredi Silalahi
Selasa | 21-06-2016 | 16:22 WIB
RSUD-Tarempa12.jpg

RSUD Tarempa.

BATAMTODAY.COM, Tarempa - Masyarakat Anambas mempertanyakan pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tipe C Tarempa, yang dibangun persis di atas Water Front City (WFC) dengan anggaran hampir Rp10 miliar, kini pada bagian depan sudah bolong serta retak.

Salah satu warga Tarempa, Iwandi, berkomentar, bahwa RSUD yang menelan anggaran kurang lebih Rp10 miliar tersebut, pembangunannya asal jadi. Pasalnya RSUD tersebut masih tahap pemeliharaan, namun sudah bolong dan retak.

"Sangat disayangkan, RSUD untuk kepentingan seluruh masyarakat pembangunannya asal jadi. Tetapi proyek itu memakan anggaran hampir Rp10 miliar," tegasnya, Selasa (21/06/2016).

Dia menambahkan,tidak hanya bangunan saja, pasir yang digunakan sebagai penimbun WFC tersebut juga sudah banyak yang turun.

"Tentu itu sangat berbahaya untuk keselamatan. Bagaimana bila itu sudah diresmikan,tiba-tiba bangunannya turun. Siapa yang bisa menjamin? Bisa-bisa bangunan itu juga roboh," ujarnya.

Sementara warga lainnya meminta aparat penegak hukum untuk menindaklanjuti pembangunan RSUD itu. "Kami masyarakat,berharap penegak hukum untuk segera meninjau RSUD ini, karena pembangunannya tidak sesuai spek‎. Sementara ini untuk kepentingan masyarakat, tetapi dibangun asal jadi," ujarnya sambil meminta namanya tidak dipublikasikan.

Retaknya RSUD ini juga menarik perhatian setiap warga yang lalu lalang melewatinya. Karena masyarakat heran, RSUD tersebut masih masa pemeliharaan tetapi sudah retak dan bolong.

Editor: Dodo