Wacana Pembentukan Provinsi Istimewa Pulau Tujuh Didengungkan
Oleh : Fredy Silalahi
Rabu | 02-03-2016 | 11:50 WIB
peta.jpg
Peta Kabupaten Natuna dan Kabupaten Anambas (foto : ist) 

BATAMTODAY.COM, Anambas - Wacana pembentukan provinsi istimewa Pulau Tujuh terus didengungkan. Pasalnya, wilayah ini berbatasan langsung dengan negara tetangga sehingga diyakini pembentukan provinsi baru akan lebih kuat dibanding kabupaten, untuk menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Kita ketahui saat ini yang berbatasan langsung dengan negara tetangga itu Kabupaten Natuna dan Anambas. Jadi, alangkah lebih baik kalau dibentuk Provinsi dengan memekarkan kedua Kabupaten dan membentuk Provinsi Istimewa yang baru," ulas Wakil Ketua I DPRD Anambas, Amat Yani, Rabu (02/03/2016)

Bahkan menurutnya, jika hal itu terealisasi maka akan menambah jumlah Provinsi di Indonesia yang saat ini sudah berjumlah 34. Pembentukan Provinsi Pulau tujuh katanya lagi, untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan menyejahterakan masyarakat serta menunjang instansi vertikal yang ada, karena berbatasan langsung dengan negara tetangga.

Ia menyebutkan, untuk membentuk Provinsi Istimewa Pulau Tujuh, tentunya harus ada pemekaran Kabupaten. Ini bisa dilaksanakan dengan memekarkan Kabupaten Natuna dan Kabupaten Kepulauan Anambas.

"Natuna itu bisa dimekarkan menjadi tiga (satu Kota dan dua Kabupaten-red) serta Anambas bisa dua Kabupaten. Dari dua itu, bisa saja Letung yang dimekarkan ataupun juga Tambelan." jelasnya

Yani menjelaskan, Pulau tujuh disebut sebagai Provinsi Istimewa karena Pulau tujuh ini memiliki resource (sumber daya-red) baik itu Alam maupun Manusia yang sudah mampu dan pantas untuk disejajarkan dengan Provinsi Istimewa yang ada saat ini.

"Saya rasa ini tidak berlebihan karena daerah ini memang telah pantas dibentuk Provinsi Istimewa baru,"jelasnya

Ia juga menambahkan, dari sudut pandang geografis maupun strategis pertahanan, dibentuknya Provinsi baru memang sudah sangat layak dan penting.

"Saya sebutkan kembali, lebih kuat Provinsi daripada Kabupaten. Alangkah lebih baik jika Pemerintah Pusat memperhatikan ini, mengingat banyaknya konflik yang terjadi di Laut China Selatan dan ini sangat dekat dengan kita,"tegasnya.

Editor: Udin