Siap Usung Kandidat yang Punya Misi Peningkatan Ekonomi Masyarakat

Demokrat Anambas Buka Penjaringan Bakal Calon Bupati-Wakil Bupati untuk Pilkada 2024
Oleh : Frengky Tanjung
Rabu | 17-04-2024 | 15:24 WIB
demokrat-anambas.jpg
Pengurus Partai Demokrat Anambas, saat rapat penjaringan bakal Calon Bupati - Wakil Bupati yang akan diusung pada Pilkada 2024. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Anambas - DPC Partai Demokrat Kabupaten Kepulauan Anambas telah membuka pendaftaran penjaringan bakal Calon Bupati - Wakil Bupati untuk Pilkada 2024.

Hal tersebut diungkapkan Ketua DPC Partai Demokrat Kepulauan Anambas, M Delta, Rabu (17/4/2024), sebagai bentuk Demokrat siap bersaing pada Pilkada mendatang.

"Partai Demokrat Anambas telah membuka pendaftaran penjaringan bakal Calon Bupati - Wakil Bupati sejak 16 April 2024 kemarin. Pendaftaran penjaringan ini kita selenggarakan selama satu bulan ke depan," kata M Delta.

Ia menambahkan, sejak dibuka pendaftaran penjaringan, sudah ada 1 orang yang melakukan pendaftaran. Adapun syarat yang harus dipenuhi yaitu menyerahkan fotokopi KTP dan CV, diantar atau dikirim ke Sekretariat DPC Partai Demokrat Anambas.

"Pendaftaran ini terbuka untuk umum, nanti akan ada seleksi kandidat yang memiliki visi-misi yang ditentukan oleh DPP Partai Demokrat dan sejalan dengan menjawab pembangunan prioritas di Anambas yaitu di bidang kesehatan, pendidikan dan peningkatan ekonomi masyarakat," jelasnya.

Dikatakannya, Demokrat Kepulauan Anambas memiliki 2 keterwakilan di DPRD Anambas dan masih butuh dukungan minimal 2 keterwakilan lagi dari partai lain. Untuk itu, pihaknya sembari melakukan koordinasi di internal, juga melakukan penjajakan ke partai lain untuk koalisi.

"Kita sudah mulai melakukan komunikasi dengan PPP, Gerindra, PBB. Selanjutnya kita akan melakukan komunikasi dengan partai lain untuk bersama-sama maju pada Pilkada 2024 mendatang. Perlu diketahui bahwa Partai Demokrat Anambas berada diposisi ke-4 sebagai partai peraih suara terbanyak pada Pemilu 2024," terangnya.

Editor: Gokli