Pertahankan Kedaulatan, Koarmada I Bakal Perkuat Patroli Maritim di Wilayah Perbatasan NKRI
Oleh : Fredy Silalahi
Jumat | 19-06-2020 | 16:52 WIB
pakoarmada-I-anambas.jpg
Pangkoarmada I, Laksamana Muda TNI Ahmadi Heri Purwono saat kunjungan kerja ke Kepulauan Anambas. (Foto: Fredy Silalahi)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) I, Laksamana Muda TNI Ahmadi Heri Purwono akan menambah armada di wilayah perbatasan yang rawan dikunjungi kapal ikan asing atau adanya klaim wilayah.

Hal tersebut disampaikannya ketika berkunjung ke Lanudal Matak, Kepulauan Anambas, Jumat (19/6/2020).

"Anambas merupakan wilayah perbatasan. Di sini banyak kegiatan yang butuh perhatian, khususnya pelaku illegal fishing dan pelanggaran wilayah serta pelanggaran klaim kedaulatan. Dalam operasi patroli laut, kita juga butuh armada udara. Karena kepanjangan tangan dalam operasi laut ya udara itu, karena bisa lebih jauh untuk memantau dan melakukan kontak terhadap armada laut," ucapnya ketika Kunker ke Lanudal Matak sempena HUT Penerbangan Angkatan Laut ke-64.

Ahmadi menerangkan, Wilayah Armada 1 memiliki 16 kapal dalam melakukan operasi patroli maritim. Pihaknya akan lebih memperhatikan wilayah yang rawan terhadap kejahatan laut.

"Kita akan memilih spot yang rawan kejahatan laut untuk menambah armada untuk melakukan pengawasan demi mengantisipasi kegiatan yang merugikan wilayah kedaulatan kita," tegasnya.

Ahmadi juga mengapresiasi Pemerintah Kepulauan Anambas yang turut memperhatikan Kesatuan Penerbangan Angkatan Laut. Pasalnya, Pemkab Anambas menghibahkan lahan seluas 2,6 hektar untuk program perpanjangan landasan Lanudal.

"Kunjungan saya ke Anambas ini juga untuk mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kepulauan Anambas atas hibah lahan untuk perpanjangan landasan Lanudal," terangnya.

Kunker Pangkoarmada ke Anambas yang didampingi oleh Danlantamal IV, Kolonel Laut (P) Indarto Budiarto disambut Danlanudal Matak, Mayor Laut (T) Arief Gunawan, Danlanal Tarempa, Letkol Laut (P) Erfan Indra Darmawan, Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris dan jajarannya.

Editor: Gokli