AMS dan TNI/Polri Gelar Acara Amal untuk Yatim Piatu di Anambas
Oleh : Freddy Silalahi
Minggu | 03-06-2018 | 19:04 WIB
AMS_yatim.jpg
Acara pengumpulan dana untuk acara amal Yatim Piatu (Foto: Freddy)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Anambas Musik Society (AMS) dan Gabungan TNI/Polri menggelar acara amal di Tugu Buak Tarempa, Anambas yang nantinya akan diserahkan kepada Yayasan Miffatul Jannah (Panti Asuhan) Tarempa. Kegiatan tersebut diakui untuk mengisi Ibadah Puasa sekaligus menyambut Hari Raya Idul Fitri.

"Event amal yang disejalankan dengan persembahan musik akustik dari AMS bertujuan untuk penggalangan dana dan pakaian layak pakai, yang nantinya akan diserahkan kepada anak yatim piatu. Kegiatan ini juga untuk mengisi Ibadah Puasa sekaligus menyambut Hari Raya Idul Fitri,"ujar Ketua AMS, Edward, Minggu (3/6/2018).

Edward mengajak untuk dapat memberi sedikit rezeki kepada anak-anak yatim piatu. Dan dia juga mengapresiasi dukungan penuh dari TNI/Polri.

"Sedekah akan membukan pintu rezeki, untuk itu kami mengajak saudara-saudari untuk berbagi. Disatu sisi kami juga terharu, dimana acara amal ini didukung penuh dari TNI/Polri. Memang tujuan kami ingin menyalurkan bakat lewat musik, tetapi juga mendapatkan pahala,"jelasnya.

Bersamaan dengan pertunjukan musik, Ibu Bhayangkari, Persit, dan Jalasenastri yang didampingi TNI/Polri membagi-bagikan takjil kepada pengguna jalan yang melintasi Tugu Buak Tarempa.

"Kegiatan amal ini bekerjasama dengan AMS yang tujuannya kepada anak yatim piatu. Selain pembagian takjil, kita juga memberikan secara simbolis bentuk kepedulian dari TNI/Polri kepada anak yatim piatu,"ujar Kapolres Anambas, AKBP Junoto yang didampingi oleh Palaksa Lanal Tarempa, Mayor Laut (P) Budi Darmawan, serta Danramil 02 Tarempa, Kapten (Inf) Syamsuarno.

Editor: Surya