Telkomsel Bantu Warga Nikmati Jaringan 4G di Anambas
Oleh : Fredy Silalahi
Rabu | 16-05-2018 | 13:04 WIB
market-visit-telkomsel.jpg
Market Visit Telkomsel di Anambas dikerumuni warga. (Foto: Fredy Silalahi)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Perwakilan Telkomsel Batam turun ke Anambas untuk membantu masyarakat menikmati frekuensi 4G melalui registrasi dan ganti kartu. Hal tersebut diakui untuk mengakomodir keluhan masyarakat yang tak bisa menggunakan kuota 4G.

"Ini program market visit biasa yang bertujuan untuk membantu masyarakat menikmati frekuensi 4G. Selama ini banyak keluhan masyarakat yang tak bisa memanfaatkan frekuensi 4G dari program pembelian kuota internet," kata Perwakilan Telkomsel Batam, Agus Pramono, Rabu (16/5/2018).

Agus mengakui, saat ini user Telkomsel di Anambas berkisar 9.700 dan pengguna 4G berkisar 40 persen. Namun dia mengakui, belum semua titik yang tercover frekuensi 4G khusus di Tarempa dan Palmatak.

"Di Tarempa juga belum tercover semua untuk frekuensi 4G yang dipengaruhi letak geografis, artinya titik 4G belum merata. Namun Telkomsel tetap berupaya semaksimal mungkin agar pengguna tetap nyaman. Apabila fiber optik palapa ring barat selesai, layanan Telkomsel bisa semakin maksimal. Karena ada rencana kerja sama dengan palapa ring barat," ucapnya, seraya enggan menyebutkan kapasitas bandwidth internet di Tarempa.

Disinggung mengenai rencana pembukaan GraPARI di Anambas, Agus mengatakan banyak pertimbangan, salah satunya dari segi bisnis. "Pembukaan GraPARI banyak pertimbangan bisnisnya, sementara di sini sudah banyak agen pulsa serta menjual kartu. Mungkin yang tak bisa hanya ganti kartu lama untuk tetap menggunakan nomor yang sama tidak bisa. Mungkin ke depan akan ada mesin seperti ATM yang bisa mengganti kartu ditempatkan di Anambas," jelasnya.

Seperti diketahui, frekuensi 4G sebelumnya mulai aktif ketika kunjungan Menkominfo, Rudiantara ke Tarempa. Berbeda dengan Palmatak yang lebih dulu menikmati frekuensi 4G, namun hanya di wilayah Matak Base.

Editor: Gokli