Pimpin Upacara Hardiknas

Wan Zuhendra Ingin Pendidikan di Anambas Miliki Daya Saing
Oleh : Fredy Silalahi
Rabu | 02-05-2018 | 12:28 WIB
wan-anambas-wabub.jpg
Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra. (Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra memimpin upacara Hari Pendidikan Nasional di Halaman Sekretariat Pemkab Anambas. Ia menyampaikan sambutan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia serta pernyataan sadar administrasi kependudukan.

"Marilah kita jadikan peringatan Hari Pendidikan Nasional ini sebagai momentum untuk merenungkan hubungan erat antara pendidikan dan kebudayaan," ujar Wan Zuhendra, Rabu (2/5/2018).

Wan menekankan agar peringatan Hardiknas sebagai momentum untuk muhasabah melihat apa yang sudah dikerjakan di dunia pendidikan, dan bergegas untuk melangkah ke depan guna mencapai cita-cita pendidikan nasional yang didambakan.

"Kita harus berbenah demi mencapai cita-cita pendidikan nasional yang didambakan. Sebagai daerah kepulauan, kita juga harus memiliki daya saing," ucapnya.

Hadir dalam peringatan ini Sekretaris Daerah Kepulauan Anambas, Kepala OPD Kabupaten Kepulauan Anambas, Wakapolres, Kapolsek Siantan, Danramil Tarempa, Staf Ahli Bupati, Perwakilan Pengadilan Agama, Kemenag, Tim Penggerak PKK.

Editor: Gokli