10 Kades di Pulau Jemaja Dilantik, Ini Pesan Bupati Anambas Soal Dana Desa
Oleh : Alfreddy Silalahi
Senin | 18-12-2017 | 13:14 WIB
Pelantikan-kepdes1.gif
Pelantikan Kades di Kepulauan Jemaja yang disaksikan Bupati Abdul Harris. (Foto: Freddy)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Sepuluh Kepala Desa terpilih di Pulau Jemaja pada 23 November 2017 lalu resmi dilantik masa jabatan 2017-2023 mendatang.

Kecamatan Jemaja Timur melantik 4 Kepala Desa terpilih dan Kecamatan Jemaja melantik 6 Kepala Desa, Senin (18/12/2017).
Camat Jemaja Timur, Abdul Gafar berpesan agar Kepala Desa yang sudah dilantik mengemban amanah sesuai keinginan masyarakat. "Masyarakat pasti ingin maju dan berkembang. Kami berharap, Kepala Desa ini mengemban amanah dan menjalankan pembangunan sesuai yang dibutuhkan masyarakat," ujar Abdul Gafar.

Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Abdul Haris yang turut menyaksikan pelantikan tersebut menyampaikan agar kepala desa yang dilantik bekerja sesuai peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.

"Jabatan kepala desa saat ini sangat strategis, karena anggaran desa sangat melimpah. Kami berharap aparatur desa mampu mengelola pembangunan dengan mandiri demi kesejahteraan masyarakat. Terlebih untuk penggunaan dana desa harus benar-benar demi kepentingan masyarakat," tegasnya.

Terpisah, Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Awaluddin menerangkan, pelantikan kepala desa akan diselenggarakan bertahap.

"Senin pelantikan di Kecamatan Jemaja Timur dan Jemaja. Kemudian akan dilanjutkan ke Kecamatan Siantan Timur, Siantan Selatan dan Palmatak. Dan Kepala Desa terpilih ini sebelumnya sudah diplenokan ditingkat desa untuk pelantikan," jelasnya.

Kepala Desa yang dilatik yakni Desa Bukit Padi Muhammad Yamin, Desa Ulu Maras Arfa'i, Desa Genting Pulur Eko Mahendri, Desa Kuala Maras Nepfi Rupika, Desa Rewak Jabridin, Desa Impol Yurnalis, Desa Sunggak Musmulyadi, Desa Keramut Markos, Desa Mampok Tamrin dan Desa Air Biru Badri.

Editor: Yudha?