Disdukcapil Buka Stand Pelayanan Selama Perhelatan MTQ Lingga di Senayang
Oleh : Wandy
Rabu | 26-02-2020 | 16:52 WIB
muhammad-lingga.jpg
Kabid Pelayanan Pendaftaran Kependudukan Kabupaten Lingga, Muhammad. (Foto: Wandy)

BATAMTODAY.COM, Lingga - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) membuka stand pelayanan selama pelaksanaan MTQ VIII tingkat Kabupaten Lingga, yang akan dihelat di Kecamatan Senayang.

"Jadi kita dari tanggal 1-8 Maret 2020 akan membuka stand pelayanan langsung pembuatan e-KTP, KIA, Akta, dan Akta Perkawinan," kata Kabid Pelayanan Pendaftaran Kependudukan Kabupaten Lingga, Muhammad kepada BATAMTODAY.COM, Selasa (26/2/2020).

Muhammad mengharapkan, seluruh masyarakat yang berkesempatan hadir dan belum memiliki dokumen lengkap agar dapat memanfaatkan momen tersebut demi melengkapi dokumen kependudukan.

"Karena di sana nantinya kita langsung rekam, dan cetak, lalu ada untuk perubahan langsung kita cetak seluruh pelayanan akan kita layani selama kegiatan MTQ tingkat Kabupaten Lingga tersebut berlangsung," harap Muhammad.

"Dengan syarat seperti pindah datang langsung saja mengunjungi stand kita, kalau untuk perubahan akta yang penting akta aslinya dibawa dan ada form-form yang harus diisi di tempat," tambahnya.

Sementara untuk akta perkawinan non muslim juga akan dilayani, namun harus ada persyaratan salah satunya yakni surat pemberkatan dari gereja maupun dari vihara. "Dan akan kita keluarkan langsung akta perkawinannya jika persyaratan tersebut dibawa dengan datang bersama kedua pasangannya," ungkapnya.

Masyarakat yang ingin mendapat pelayanan Disdukcapil selama perhelatan MTQ VIII Lingga bisa datang ke Kantor Camat Lingga.

Editor: Gokli