TNI-Polri dan Satpol PP Gelar Operasi Gabungan Gaktibplin di THM Wilayah Karimun
Oleh : Freddy
Sabtu | 25-09-2021 | 17:12 WIB
ops-Gaktibplin-Karimun.jpg
Petugas saat memeriksa identitas diri pekerja THM di Karimun, Jumat (24/9/2021) malam. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Propram Polres, POMAD, POMAL, BNNK dan Satpol PP menggelar operasi gabungan penegakan ketertiban dan kedisiplinan anggota yang masuk ke tempat hiburan malam (THM) wilayah Kabupaten Karimun.

Selain menindak personel yang kedapatan masuk ke THM pada Jumat (24/9/2021) malam, Petugas Gabungan juga melakukan penindakan terkait protokol kesehatan (Prokes) karena masih dalam situasi pandemi Covid-19.

"Kita lakukan cek identitas diri, dan sekaligus pemeriksaan, apakah di antara para pengunjung THM tersebut ada yang membawa narkoba, senjata api maupun senjata tajam. Semuanya diperiksa tanpa terkecuali," kata Kapolres Karimun, AKBP Tony Pantano, dalam siaran persnya, Sabtu (25/9/2021).

Ia menjelaskan, dalam operasi Gaktibplin tersebut, terdapat 6 lokasi yang menjadi sasaran, antara lain Hotel Paradise Pub, Hotel Satria Pub, Hotel Wiko Pub, Champion Pub, Hotel Alisan Pub dan Restoran Padi Mas Karimun.

"Alhamdulillah, dalam operasi gabungan tersebut, tidak ditemukan personel TNI-Polri berada di tempat hiburan malam maupun adanya penyalahgunaan narkoba," jelasnya.

Selain itu, Kapolres juga mengimbau pengelola tempat hiburan agar menerapkan Prokes 5M terhadap pengunjung dan mematuhi peraturan pemerintah dalam mendukung penanganan Covid-19.

Editor: Gokli