Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ternyata Winger Timnas Brunei Ini Lebih Kaya dari Ronaldo dan Messi
Oleh : Redaksi
Senin | 08-01-2018 | 10:02 WIB
faiq.jpg Honda-Batam
Faiq Bolkiah saat ini memperkuat Leicester City (Sumber foto: Reuters)

BATAMTODAY.COM, Brunei - Bukan Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi pesepakbola terkaya di dunia saat ini. Kekayaan dua pemain terbaik dunia itu kalah dari winger timnas Burnei Darussalam, Faiq Bolkiah.

Faiq saat ini memperkuat Leicester City di pentas Liga Primer Inggris. Namun, hingga kini winger 19 tahun itu belum melakoni debut di Liga Primer meski sudah bergabung dengan Leicester sejak 2016.

Faiq merupakan keponakan Perdana Menteri Brunei Darussalam, Hassanal Bolkiah, dan anak dari Jefri Bolkiah. Berasal dari klan Bolkiah, Faiq diklaim sebagai pesepakbola terkaya di dunia saat ini.

Faiq diklaim memiliki kekayaan mencapai US$20 miliar atau setara Rp268 triliun. Meski sudah memiliki kekayaan yang luar biasa, Faiq mengaku tetap ingin berprofesi sebagai pesepakbola.

"Saya bermain sepak bola sejak kecil. Sejak kecil saya selalu menikmati bermain di lapangan dengan bola di kaki. Orang tua saya selalu mendukung dan membantu saya meraih impian menjadi pesepakbola," ujar Faiq.

Di level sepak bola internasional, Faiq pernah memperkuat timnas Brunei U-19 dan U-23. Faiq melakoni debut bersama timnas Brunei senior pada 2016 dan kini menjabat sebagai kapten tim.

Faiq pernah memperkuat tim akademi AFC Newbury, Southampton, Arsenal, dan Chelsea sebelum melakukan tanda tangan kontrak bersama Leicester City.

Keluarga Faiq memiliki kekayaan yang luar biasa. Ayah Faiq, Jefri, diklaim memiliki 2.300 mobil mewah termasuk Bentley, Ferrari, dan Rolls-Royces. Ketika Jefri ulang tahun ke-50 pada 2004, dia menyewa Michael Jackson untuk tampil di konser privat di Brunei.

Ketika itu Jefri membayar Michael Jackson hingga 12,5 juta Pond Sterling atau setara Rp227 miliar. Ronaldo sendiri diklaim memiliki kekayaan sekitar 250 juta Pond Sterling (setara Rp4,5 triliun), unggul atas Messi dengan 230 juta Pond Sterling (setara Rp4,1 triliun).

Sumber: Daily Mirror
Editor: Udin