Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Meski Harga Naik, Tetap Saja Warga Batam Susah Dapat Gas Melon
Oleh : Roni Ginting
Sabtu | 27-12-2014 | 12:12 WIB
gas_3_kilo.jpg Honda-Batam
Ilustrasi

BATAMTODAY.COM, Batam - Meskipun pemerintah telah menaikkan harga gas subsidi 3 kilogram di Batam, tetap saja masyarakat mengeluhkan susahnya mendapat gas.

Riska, ibu rumah tangga yang tinggal di Perumahan Alam Raya, Batam Centre mengaku susah mendapat gas melon. Ketika dicari ke warung-warung mendapat jawaban lagi kosong.

"Susah kali cari gas. Di warung langganan tidak ada juga," kata Riska, Sabtu (27/12/2014).

Padahal, lanjutnya, Pemko Batam telah menaikkan harga gas melon. Seharusnya, hal itu bisa memperbaiki distribusi sehingga tidak terjadi kelangkaan lagi.

"Harga naik, tapi tetap saja kita masyarakat sulit mendapatkan gas. Bagaimana ini," keluhnya.

Senada dikatakan Uni, salah satu warung yang biasa menjual gas subsidi. Dia mengatakan sudah beberapa hari ini gas kosong. Banyak warga kecewa saat mencari gas di warungnya.

"Banyak warga sekitar yang tanya. Tapi memang tidak ada diantar," ujar Uni.

Editor: Dodo