Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Wartawan Senior Anambas Asril Masbah Meninggal Dunia
Oleh : Devi Handiani
Selasa | 13-05-2025 | 08:24 WIB
Asril-TPI.jpg Honda-Batam
Almarhum wartawan senior Asril Masbah (46). (Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kabar duka menyelimuti komunitas jurnalistik di Tanjungpinang dengan meninggalnya Asril Masbah (46), seorang wartawan senior yang cukup lama terjun di dunia jurnalistik, Senin (12/5/2025). Almarhum meninggalkan seorang istri, Eva, dan 3 orang anak, 1 laki-laki dan 2 perempuan.

Kematian almarhum Asril Masbah terjadi setelah menjalani perawatan intensif di rumah sakit. Eva, istri almarhum, menceritakan bahwa suaminya masuk rumah sakit pada hari Kamis (8/5/25) malam sekira pukul 02.00 WIB dini hari setelah minum kopi dan pingsan.

"Saya datang ke Tanjungpinang pada hari Sabtu, beliau masih di ruang USG dan malamnya mau di operasi karena terjadi pemecahan pembuluh darah di bagian kepala," ungkap Eva terharu.

Almarhum Asril Masbah dikenal sebagai wartawan senior yang memiliki pengalaman luas di dunia jurnalistik. Beliau memulai karirnya di Natuna, Anambas, dan Tanjungpinang. Selain itu, almarhum juga aktif di berbagai organisasi, seperti mantan ketua MPC Pemuda Pancasila di Anambas dan Ketua Umum Organisasi Permak Kepri. Beliau juga merupakan seorang penyair di Anambas.

Keluarga sangat terpukul dengan kepergian almarhum. Istri dan anak-anaknya masih dalam proses pemulihan dari kesedihan yang mendalam. Komunitas jurnalistik dan masyarakat luas juga memberikan penghormatan terakhir kepada almarhum Asril Masbah.

"Semoga almarhum diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan kekuatan," kata salah satu rekan almarhum.

Dengan kepergian almarhum Asril Masbah, komunitas jurnalistik di Tanjungpinang kehilangan salah satu tokoh yang sangat berperan dalam pengembangan jurnalistik di daerah ini. Namun, warisan dan kenangan almarhum akan terus hidup di hati keluarga dan rekan rekan.

Editor: Dardani