Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

PT Timah Komitmen Dukung Pertumbuhan UMKM Lewat Program TJSL
Oleh : Freddy
Rabu | 16-04-2025 | 19:24 WIB
Timah-UMKM1.jpg Honda-Batam
PT Timah Tbk memfasilitasi UMKM ikuti sejumlah pameran tingkat lokal maupun nasional. (Istimewa)

BATAMTODAY. COM, Karimun - PT Timah Tbk berkomitmen untuk mendukung pertumbuhan UMKM melalui program Tanggungjawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) berupa pameran maupun penyelenggaraan gerai penjualan.

Selain itu melalui berbagai pameran yang digelar di tingkat lokal maupun nasional, PT Timah memberikan kesempatan bagi UMKM binaan maupun mitra usaha untuk memamerkan produknya, baik dalam bentuk kerajinan tangan, kuliner khas, hingga produk olahan kreatif lainnya.

Pada tahun 2024, PT Timah telah mengikutsertakan UMKM mitra binaannya untuk mengikuti pameran dengan melibatkan ratusan produk UMKM, antara lain pada pameran Karya Nyata Festival Colours of Culture Festival di Kota Tua Jakarta, Senggigi Sunset Jazz 2024, PADI UMKM, Hybrid Expo & Conference 2024, Kriyanusa dan lainnya.

Departement Head Corporate Communication PT Timah Tbk, Anggi siahaan menyampaikan bahwa PT Timah Tbk melalui program PUMK terus mendukung pengembangan UMKM baik dari sisi permodalan, pemasaran, pembinaan hingga promosi.

"Memfasilitasi UMKM dalam pameran diharapkan dapat membantu mereka mempromosikan produk," ujar Anggi dalam siaran pers, Rabu (16/4/2025).

Menurut Anggi, melalui pameran ini diharapkan para pelaku UMKM dapat memperluas jangkauan pasar, membangun jejaring dan mendapatkan masukan langsung dari konsumen terkait produk mereka.

"PT Timah juga menyediakan ruang khusus berupa gerai penjualan produk UMKM seperti di rumah BUMN yang tentunya diharapkan menjadi wadah berkelanjutan bagi UMKM untuk memasarkan produk," pungkasnya.

Editor: Yudha