Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

KPLP Tanjunguban Antar Masyarakat Bintan Mudik ke Lingga dengan Kapal KN Sarotama-P.112
Oleh : Syajarul
Minggu | 07-04-2024 | 16:31 WIB
0704_kapal-kplp_0340349348.jpg Honda-Batam
Kapal KPLP Tanjunguban, KN Sarotama-P.112 (Foto: Syajarul)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Ratusan masyarakat Bintan yang hendak mudik ke kampung halamannya di Dabo Singkep, Kabupaten Lingga diantar langsung dengan kapal KPLP Tanjunguban, KN Sarotama-P.112 melalui Pelabuhan Sei Kolak Kijang, Kecamatan Bintan Timur, Minggu (7/3/2024).

Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) Jon Kenedi, melepas secara resmi, yang di dampingi Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, serta unsur pimpinan maupun perwakilan TNI, serta pihak Bazarnas, dan jajaran Kementerian Perhubungan setempat.

"Kami memfasilitasi KN Sarotama untuk warga saat mudik lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah tahun ini, di Kabupaten Lingga. Pasalnya, kapal penumpang rute Pelabuhan Dabo Singkep sulit melayani warga itu pada momen lebaran," beber Kenedi.

Sementara itu, Kepala PPLP Kelas II Tanjunguban, Sugeng Riyono mengatakan, pihaknya menyiapkan kapal itu atas instruksi Kementerian Perhubungan, untuk membantu serta meringankan beban masyarakat.

"Kami memfasilitasi masyarakat untuk kepentingam mudik lebaran agar mereka dapat bersilaturahmi dengan dengan keluarga besar mereka di kampung halaman masing-masing," tambah Sugeng.

Menurutnya, para penumpang juga mendapat berbagai fasilitas kapal dalam perjalanan dari Kijang hingga Dabo Singkep. Kapal dijadwalkan tiba di Lingga pada Senin (8/4/2024) dini hari.

"Di antaranya fasilitasnya adalah tempat tidur, menu berbuka puasa, dan menu sahur Ramadan," timpal Sugeng.

Editor: Surya