Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Agar Tepat Sasaran, Bhabinkamtibmas se-Bintan Kawal Pembagian BLT ke Masyarakat
Oleh : Syajarul Rusydy
Jumat | 19-08-2022 | 13:42 WIB
BLT-DD.jpg Honda-Batam
Pembagian BLT Dana Desa di Kabupaten Bintan dikawal Bhabinkamtibmas dan Babinsa, Jumat (19/8/2022). (Ist)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Kapolres Bintan, AKBP Tidar Wulung Dahono menegaskan telah memerintahkan semua personel Bhabinkamtibmas untuk mengawal pembagian BLT ke masyarakat. Hal itu bertujuan agar bantuan dari pemerintah disalurkan tepat sasaran.

"Hal ini kita percayakan kepada seluruh Bhabinkamtibmas di jajaran Polres Bintan. Karena mereka yang bersentuhan langsung ke masyarakat," kata AKBP Tidar Wulung Dahono, Jumat (19/8/2022).

Pantauan di lapangan, para personel Bhabinkamtibmas telah terlihat di setiap tempat pembagian BLT. Seperti misalnya di Desa Berakit.

Diketahui, pembagian BLT di Desa Berakit sudah sesuai prosedur dan penerima dipastikan masyarakat yang sangat membutuhkan.

Di Desa Berakit, penerima BLT DD pada Agustus 2022 sebanyak 87 KK dengan nilai Rp 300 ribu/KK. BLT itu diserahkan secara langsung dengan total keselurhan Rp 26,1 juta. Untuk hari ini, yang sudah menerima 81 KK, sedangkan 6 KK lainnya belum bisa hadir atau berhalangan.

Editor: Gokli