Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Nuryanto Usulkan ke Wali Kota Batam Gelar Rapat Forkopimda Sikapi Keberadaan Pengungsi
Oleh : CR-8
Minggu | 05-12-2021 | 09:36 WIB
A-cak-nur-btm.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Ketua DPRD Batam, Nuryanto. (Foto: Aldy)

BATAMTODAY.COM, Batam - Ketua DPRD Batam Nuryanto mengaku sudah mengusulkan ke Wali Kota Muhammad Rudi untuk segera melakukan rapat Forkopimda menyikapi keberadaan pengungsi asal Afghanistan.

"Kita sudah usulkan ke Wali Kota untuk melakukan rapat Forkopimda. Supaya nanti tak salah dalam membuat kebijakan terkait keberadaan pengungsi di Kota Batam," ujar Nuryanto, usai diskusi terkaut revisi Ranperda Pajak dan Retribusi dengan awak media di ruang kerjanya, Rabu (1/12/2021).

Dikatakan, setelah melihat unjuk rasa para pengungsi yang berlangsung beberapa kali, dia sudah pernah mempertanyakan hal itu ke Imigrasi Batam, mengenai wewenang penanganan.

"Kalau kata Imigrasi Batam, wewenang penanganan pengungsi ini ada di tingkat provinsi. Tetapi dari sisi kemanusiaan, kita perlu mengambil sikap, sehingga rapat Forkopimda itu perlu dilakukan," jelasnya.

Sebelum adanya rapat Forkopimda itu, kata Nuryanto, kewenangan penanganan pengungsi ini bisa saja saling lempar. "Karena kita tak tahu pasti seperti apa dan mau dikemanakan para pengungsi ini," imbunya.

Dengan demikian, Nuryanto berharap Wali Kota Muhammad Rudi segera melakukan rapat Forkopimda dan mengundang semua pihak-pihak terkait, agar bisa diputuskan solusi atau kebijakan apa yang tepat untuk para pengungsi.

"Kita mau Kota Batam tetap aman dan kondusif," tutup dia.

Editor: Gokli