Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Anak Yatim Piatu di Karimun Dapat Perlengkapan Sekolah dan Santunan dari Kapolres
Oleh : Freddy
Selasa | 03-08-2021 | 20:04 WIB
kasih-santunan-OK.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Kapolres Karimun, AKBP Muhammad Adenan saat memberikan perlengkapan sekolah dan santunan untuk anak yatim piatu, Selasa (3/8/2021). (Ist)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Anak yatim piatu, yang kedua orang tuanya telah meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas beberapa bulan lalu di Simpang GOR Badang Perkasa, Kecamatan Tebing mendapatkan bantuan perlengkapan sekolah dari Kapolres Karimun, AKBP Muhammad Adenan, Selasa (3/8/2021).

Muhammad Adenan yang sebentar lagi akan berpindah tugas ke Polda Sumut, secara khusus mengundang anak yatim piatu yang berstatus pelajar tersebut ke lounge Sarja Arya Racana Polres Karimun.

Di sana, Kapolres Karimun memberikan langsung bantuan berupa perlengkapan sekolah dan santunan kepada anak korban lakalantas yang didampingi pihak keluarganya.

Ia mengatakan, kegiatan ini dalam rangka bhakti sosial dengan memberikan santunan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kabupaten Karimun, terlebih lagi anak korban sangat butuh dukungan perhatian dari kita semua.

"Dukungan yang kita berikan sebagai bentuk perhatian dengan memberikan bantuan berupa perlengkapan sekolah agar mereka lebih rajin belajar, kelak mereka mampu dan berhasil menjadi orang besar yang berguna bagi masyarakat bangsa dan negara," tutup Muhammad Adenan.

Editor: Gokli