Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Disebut Bakal Didemo Massa Pro Haji Permata Besok, Pengamanan Kanwil DJBC Kepri Masih Normal
Oleh : Freddy
Minggu | 17-01-2021 | 18:32 WIB
HSC_penyelundup-rokok1.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Dua unit HSC penyelundup rokok ilegal yang berhasil diamankan Bea dan Cukai. (Ist).

BATAMTODAY.COM, Karimun - Penjagaan di Kantor Wwilayah Direktorat Jenderal Bea Cukai DJBC khusus Kepulauan Riau di Tanjungbalai Karimun Provinsi Kepri masih berlangsung norma pada Minggu (17/1/2021) ini.

Senin (20/1/2021) besok, rencananya akan ada seribuan massa mendatangi dan melakukan orasi ke Kanwil DJBC Khusus Kepulauan Riau (Kepri) sebagai bentuk solidaritas terhadap meninggalnya Haji Permata yang kabarnya ditembak Petugas Bea Cukai saat melakukan patroli di perairan Tembilahan Riau.

Meskipun penjagaan tidak terlalu ketat, tetapi pihak Kanwil DJBC Khusus Kepri sudah meminta bantuan back up dari aparat penegak hukum lainnya.

"Tapi sebagai antisipasi kami meminta bantuan back up dari aparat penegak hukum lainnya," Kata Humas Kanwil DJBC Khusus Kepri Arif Ramadhan, Minggu (19/1/2021.

Menurut Arif Ramadhan, pihaknya belum mendapatkan kepastian terkait benar tidaknya informasi akan ada seribuan orang yang akan mendatangi kantor DJBC Khusus Kepri ini. "Benar tidaknya informasi itu juga sedang kami dalami," ujarnya.

Arif Ramadhan mengungkapkan, saat ini bantuan pengamanan dari aparat penegak hukum sudah dilakukan di Kanwil DJBC khusus Kepulauan Riau.

Seperti diberitakan sebelumnya, Haji Permata, seorang pengusaha terkenal di Kota Batam keturunan Bugis meninggal dunia, diduga ditembak petugas Bea Cukai di perairan Tembilahan, Indragiri Hilir Provinsi Riau pada , Jumat (15/1/2021).

Editor: Surya