Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pesan WhatsApp Gunakan Profil Bintan Rumah Kita Tebar Fitnah, Relawan Apri-Roby Marah
Oleh : Syajarul Rusydy
Jumat | 04-12-2020 | 19:55 WIB
wa-fitnah.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Bintan - Sejumlah relawan pendung Paslon Apri-Roby di Kabupaten Bintan meradang, lantaran beredar pesan WhatsApp menggunakan profil Bintan Rumah Kita berisi pesan fitnah.

Seperti halnya Koordinator Sahabat Milenial Bintan, Taufik pada dasarnya sudah mengetahu, siapa dan di mana penyebar fitnah itu.

"Saya tau siapa orang itu, dari nomor yang digunakan 081325772087. Muka pelaku finah ini sudah kami ketahui, bahkan posisi dia juga sudah diketahui. Hanya saja arahan Paslon nomor 1, meminta untuk tetap tahan emosi," kata Taufik saat di Kijang, Jumat (4/12/2020).

Pesan Bupati Bintan kepada tim relawan, pendukung Apri-Robby, rangkul masyarakat. Agar tidak terprovokasi dengan isu isu yang bertebaran saat ini. Karena dampaknya sangat merugikan semua pihak, Bintan yang saat ini aman, damai bisa berantakan jika termakan isu isu tersebut.

Namun Taufik mengingatkan kepada pelaku pemyebara fitnah, bahwa tak selamanya dia biasa aman dalam menzolimi orang lain. Ingat saat ini teknologi sudah canggih, ibarat di lobang semut pun bersembunyi, pasti akan di temukan.

"Saudaraku (pelaku fitnah) tolong diingat, bahwasannya apa yang saudara lakukan itu, telah melanggar hukum. Jangan nanti menyesal di kemudian hari, kalau sayang sama Bintan ayola kita jaga sama sama Rumah Kita ini," timpal Taufik.

Editor: Gokli